Menunggu Penjualan Tiket Penutupan Asian Games 2018

Pingit Aria
28 Agustus 2018, 11:33
Atlet Indonesia Peraih Medali Emas Asian Games 2018, Eko Yuli Irawan
ANTARA FOTO/INASGOC/Fanny Octavianus
Menko PMK Puan Maharani (kiri) dan Menpora Imam Nahrawi (kanan) mendampingi lifter Indonesia Eko Yuli Irawan menyapa penonton usai nomor angkat besi putra 62 kg Group A Asian Games ke-18 2018 di JiExpo Jakarta, Senin (20/8). Eko berhasil meraih emas pada nomor tersebut.

Konser penutupan Asian Games 2018 akan digelar di Gelora Bung Karno (GBK) pada Minggu (2/9) mendatang. Tiket pertunjukan tersebut akan dijual secara online mulai hari ini.

Tiket penutupan Asian Games 2018 dijual secara online melalui blibli.com, tiket.com, asiangames.com dan loket.com. Untuk acara yang akan menghadirkan boyband asal Korea Selatan, Super Junior tersebut, panitia tak menjual tiket on the spot.

"Kami tak menjual tiket langsung untuk meminimalisir antrean panjang," kata Francis Wanandi, Deputi II Bidang Administrasi Inasgoc, Selasa (28/8).

(Baca juga: Diputus Inasgoc, KiosTix Bukan Pilihan Utama Vendor Tiket Asian Games)

Panitia menyediakan 55-58 ribu tiket untuk acara penutupan Asian Games 2018. Harga yang ditawarkan antara Rp 500 ribu, hingga Rp 2 juta. Hanya, calon penonton masih harus menunggu kapan tepatnya penjualan tiket akan dimulai.

Nur Farida misalnya, sejak kemarin telah memasukkan tiket penutupan Asian Games 2018 dalam wish list di situs Blibli.com. Dengan begitu, ia akan langsung mendapat notifikasi melalui surat elektronik saat penjualan dibuka. Notifikasi itu kemudian ia terima pada pukul 08.25 pagi tadi.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...