Jokowi Resmikan Bendungan Raknamo di NTT Bulan Depan

Ameidyo Daud Nasution
30 November 2017, 20:09
Bendungan Rakmano
Kementerian PUPR
Bendungan Rakmano di Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) telah merampungkan pembangunan Bendungan Raknamo di Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT). Presiden Joko Widodo rencananya akan meresmikan bendungan ini pada 20 Desember 2017 mendatang.

“Ini mungkin bendungan yang pertama dibangun di NTT pada pemerintahan Pak Jokowi dan diresmikan oleh Beliau juga,” kata Direktur Jenderal Sumber Daya Air Imam Santoso di kantornya, Jakarta, Kamis (30/11).

Advertisement

Hanya, Imam menyatakan, bendungan ini belum dapat berfungsi secara optimal untuk mengatasi kekeringan dalam waktu dekat. “Karena curah hujannya rendah, mungkin dua kali musim hujan baru penuh,” ujarnya.

Bendungan lain yang ditargetkan selesai tahun ini adalah Bendungan Tanju di Nusa Tenggara Barat. "Sedangkan karena sedikit masalah lahan, Bendungan Mila (juga di NTB) akan selesai Januari 2018," kata Imam.

(Baca juga: Kementerian PUPR Batal Ajak Jepang Bangun Bendungan Tiga Dihaji)

Sebaliknya, ada dua bendungan yang seharusnya kontrak pembangunannya dimulai tahun ini justru mundur hingga Januari 2018. Keduanya adalah Bendungan Tiga Dihaji di Sumatera Selatan dengan Bendungan Bener di Jawa Tengah.

Halaman:
Reporter: Ameidyo Daud Nasution
Editor: Pingit Aria
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement