Menperin: Sumbangan Pajak Industri Manufaktur Tumbuh 16,63%

Michael Reily
30 Oktober 2017, 12:38
Pekerja otomotif
Katadata

Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto menyatakan industri berperan penting dalam memacu pertumbuhan ekonomi. Tidak hanya sebagai penyumbang terbesar Produk Domestik Bruto (PDB), industri manufaktur mampu memberikan kontribusi tertinggi sebagai penyetor pajak.

Airlangga mengklaim berbagai paket kebijakan ekonomi yang diterbitkan pemerintah bertujuan untuk kemudahan menjalankan bisnis bagi pelaku usaha. "Kinerja industri pengolahan nasional masih positif," kata Airlangga dalam keterangan resmi, Senin (30/10).

Berdasarkan laporan Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan, realisasi penerimaan pajak dari sektor industri hingga triwulan ketiga 2017 mencapai Rp 224,95 triliun atau tumbuh 16,63% dibanding periode yang sama tahun lalu.

Capaian tersebut di atas sumbangan sektor perdagangan Rp 134,74 triliun, keuangan Rp 104,92 triliun, konstruksi Rp 35,40 triliun, informasi komunikasi Rp 32,19 triliun, pertambangan Rp 31,66 triliun, dan sektor lainnya Rp 156,19 triliun.

Oleh karena itu, Airlangga bakal berupaya fokus menciptakan iklim usaha yang kondusif bagi para investor di dalam negeri. Ia mengungkapkan pembangunan sektor industri membutuhkan komitmen kuat dari seluruh pemangku kepentingan mulai hulu hingga hilir.

Halaman:
Reporter: Michael Reily
Editor: Pingit Aria
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...