8 Cara Menurunkan Berat Badan Secara Alami dan Aman

Image title
7 September 2021, 19:10
Ilustrasi cara menurunkan berat badan secara alami
parade.com
Ilustrasi cara menurunkan berat badan secara alami

Alam telah menyediakan beragam tanaman yang memiliki khasiat, termasuk untuk menurunkan berat badan. Di Indonesia, terdapat sekitar 30 ribu hingga 50 ribu tanaman pada tahun 2015 dan 7.500 di antaranya dapat digunakan untuk tanaman obat menurut Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI).

Beberapa tanaman tersebut dapat dikonsumsi untuk menurunkan berat badan secara alami. Kelebihan berat badan menyebabkan konsekuensi kesehatan yang serius seperti penyakit kardiovaskular, diabetes, kanker, hingga kematian menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

Pola makan dan gaya hidup adalah dua faktor utama yang sering membuat berat badan naik. Ada banyak cara untuk mengatasi hal tersebut. Berikut ini merupakan cara menurunkan berat badan secara alami yang dapat Anda coba.

1. Paprika Merah

Sebuah studi tahun 2014 dalam jurnal Appetite menunjukkan bahwa orang yang mengonsumsi paprika merah merasakan lebih rasa kenyang dan menurunkan nafsu makan berlebih. Hasil penelitian menunjukkan, kandungan capsaicin dalam paprika merah mampu menekan nafsu makan Anda.

Hal tersebut dapat menyebabkan penurunan asupan kalori dan menurunkan berat badan secara alami. Penelitian menunjukkan capsaicin meningkatkan metabolisme sekitar 8 persen di atas tingkat normal seseorang.

Paprika merah dapat dikonsumsi dengan menambahkan dalam masakan. Cara lain adalah minum kapsul tiga kali sehari. Anda juga dapat membuat minuman menggunakan 1 sendok teh bubuk paprika merah dalam 1 cangkir air dan diminum beberapa kali sehari.

2. Kopi hitam Tanpa Gula

Kopi adalah minuman sehat yang sarat dengan antioksidan dan senyawa bermanfaat lainnya. Minum kopi dapat menurunkan berat badan secara alami dengan meningkatkan energi dan jumlah kalori yang dibakar menurut penelitian dalam jurnal Psychopharmacology.

Kopi berkafein dapat meningkatkan metabolisme sebesar 3-11% dan mengurangi risiko terkena diabetes tipe 2 sebesar 23-50%. Selain itu, kopi hitam sangat dapat membuat Anda merasa kenyang dan hampir tidak mengandung kalori.

Untuk menurunkan berat badan, minum 3 cangkir (720 ml) kopi per hari sambil membatasi asupan kalori. Meskipun dapat mengakibatkan penurunan berat badan jangka pendek, minum kopi bukan diet yang sehat dalam jangka panjang.

3. Jahe

Jahe adalah rempah-rempah yang terbuat dari tanaman Zingiber officinale. Jahe sering digunakan dalam pengobatan tradisional sebagai obat alami untuk berbagai macam masalah kesehatan, termasuk menurunkan berat badan.

Sebuah ulasan dalam Critical Reviews in Food Science and Nutrition dari 14 penelitian pada manusia menunjukkan bahwa suplemen dengan jahe secara signifikan menurunkan berat badan dan lemak perut.

Kandungan jahe mampu mengurangi rasa lapar dan meningkatkan produksi panas dari pembakaran kalori sehingga ampuh untuk menurunkan berat badan secara alami.

4. Ginseng

Ginseng adalah tanaman dengan khasiat meningkatkan kesehatan yang sering dianggap sebagai bahan pokok dalam pengobatan tradisional di Asia, termasuk Korea, Cina dan Indonesia.

Satu studi dalam Journal of Ginseng Research menemukan bahwa mengonsumsi ginseng dua kali sehari selama delapan minggu mampu menurunkan berat badan secara alami. Ginseng juga memperbaiki asupan makanan, pengurangan lemak, dan metabolisme.

Ginseng bisa dimakan mentah atau dikukus sebentar untuk melunakkannya. Anda juga bisa merebus ginseng. Caranya, tambahkan air panas ke ginseng yang baru diiris dan biarkan selama beberapa menit.

Halaman:
Editor: Redaksi
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...