Kasus Harian Covid-19 Terus Turun, Bertambah 257 Kasus Hari Ini
Kasus harian Covid-19 pada Minggu (15/5) menunjukkan penurunan dibandingkan hari sebelumnya. Satgas Penanganan Covid-19 mencatat kasus baru Covid-19 bertambah 257 kasus, di mana sebagian besar terjadi di DKI Jakarta dengan 93 kasus.
Penurunan kasus harian Covid-19 ini sudah terjadi sejak beberapa hari terakhir. Pada Rabu (11/5), kasus harian masih tercatat 400 orang yang terus menurun menjadi 335 pada Kamis dan Jumat. Adapun kemarin, kasus Covid-19 tercatat bertambah 308 orang.
Selain DKI Jakarta, puluhan kasus baru Covid-19 juga masih terjadi di Jawa Barat (40 kasus), Jawa Timur (32), Banten (23), dan Bali (20 kasus). Sementara itu, kasus kematian hari ini bertambah 5 orang pada Minggu (15/5) sehingga total meninggal akibat Covid-19 di Indonesia mencapai 156.453.
Secara akumulasi, kasus Covid-19 yang terkonfirmasi di Indoneia mencapai 6.050.776 orang, dengan 5.889.543 orang telah dinyatakan sembuh.
Sementara itu, dalam pertemuan antara Menteri Kesehatan ASEAN di Bali pada Sabtu (14/5), Pemerintah Indonesia mengusulkan agar negara-negara ASEAN membentuk dana darurat untuk menangani pandemi.
Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin mengatakan dana darurat itu bisa membantu negara-negara yang terdampak Covid-19 dan pandemi lain di masa mendatang. “Emergency fund yang sudah maju adalah G20, sudah ada persetujuan dari negara-negara G20 untuk mengadakan dana darurat ASEAN tersebut. Karena sebenarnya kita juga berfikir kalau dunia sudah ada emerging fund, maka untuk skala ASEAN juga bisa mengikuti dan mensinergikan dengan mekanisme yang ada saat ini untuk COVID-19,” katanya.