Arti Masya Allah dan Cara Penggunaannya dalam Kehidupan Sehari-hari

Image title
6 Oktober 2021, 11:00
Arti Masya Allah dan Cara Penggunaannya dalam Kehidupan Sehari-hari
ANTARA FOTO/Makna Zaezar/foc.
Peserta menghafal doa keluar kelas usai mengikuti Pesantren Kilat Bulan Ramadhan di Pondok Dzikir Miftahus Sudur, Palangkaraya, Kalimantan Tengah, Jumat (23/4/2021). Pesantren Kilat tersebut digelar bertujuan untuk mengisi liburan sekolah dengan memperdalam ilmu agama Islam yaitu dengan cara baca tulis Iqro, Al Quran, tahsin, tahfidz, praktek ibadah, cerita kisah teladan dan hafalan doa.

Dalam keseharian saat bercakap-cakap dengan handai taulan, sering terdengar ucapan masyaallah atau Masya Allah. Frasa yang diambil dari bahasa Arab tersebut memiliki makna sebagai ekspresi kekaguman, atau penghargaan akan sesuatu. Di sisi lain juga sebagai pengingat bahwa semua pencapaian bisa terjadi karena kehendak-Nya.

Lafaz tersebut diartikan dalam Bahasa Indonesia maka akan berarti sebagai berikut: "Allah telah berkehendak akan hal itu". Bila menilik ayat tersebut, akan ditemukan kata 'telah' di tengah makna. Arti kata 'telah' tersebut adalah penekanan bahwa semuanya sudah ditata Allah dengan sangat seimbang, sehingga ketika kita menjalankan sunatullah (proses) yang semestinya, kita akan mendapatkan hasil.

Selain digunakan pada kedua fungsi di atas, frasa Masya Allah juga digunakan sebagai ungkapan kegembiraan disertai doa bahwa kita telah melalui proses atau sunatullah yang benar sesuai yang sudah ditata oleh Allah. Lafal masyaalah bisa menghafal al-Quran.

 Asal Usul Frasa Masya Allah

Menurut situs Muslim.or.id yang mengutip dari tulisan Tafsir Al Quranul Karim Surat Al Kahfi, disebutkan “masyaallah” bisa diartikan dalam dua arti. Hal tersebut dikarenakan kalimat “maa syaa Allah” bisa dijabarkan (i'rab) dalam struktur kalimat di dalam bahasa Arab dengan dua cara, antara lain:

  • Penjabaran yang pertama kata “masyaallah” adalah dengan menjadikan kata “maa” sebagai kata sambung dan kata tersebut berstatus sebagai predikat. Subjek (mubtada’) dari kalimat tersebut adalah subjek yang disembunyikan, yaitu “hadzaa” dengan demikian, bentuk seutuhnya dari kalimat “maa syaa Allah” adalah: hadzaa maa syaa Allah. Jika demikian, maka artinya dalam bahasa Indonesia adalah: “inilah yang dikehendaki oleh Allah”.
  • Penjabaran yang kedua, kata “maa” pada “maa syaa Allah” merupakan kata benda yang mengindikasikan sebab dan frasa “syaa Allah” berstatus sebagai fi’il syarath (kata kerja yang mengindikasikan sebab). Sedangkan jawab syarat (kata benda yang mengindikasikan akibat dari sebab) dari kalimat tersebut tersembunyi, yaitu “kaana”.

Oleh karenanya, bentuk lengkapnya dari kalimat “maa syaa Allah” adalah: maa syaa Allahu kaana. Bila diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia, maka akan membentuk kalimat “apa yang dikehendaki oleh Allah, maka itulah yang akan terjadi”.

Adapun bentuk frasa dari “maa syaa Allah” bisa diterjemahkan dengan dua terjemahan, “inilah yang diinginkan oleh Allah” atau “apa yang dikehendaki oleh Allah, maka itulah yang akan terjadi”. Maka ketika melihat hal yang menakjubkan, lalu kita ucapkan “masyaallah”, artinya kita menyadari dan menetapkan bahwa hal yang menakjubkan tersebut semata-mata terjadi karena kuasa Allah.

Ucapan Kalimat Thoyibah yang Sering Tertukar

Melansir situs Arrahmah.com, ungkapan dzikir atau kalimah thayyibahSubhanallah” sering tertukar dengan ungkapan “Masya Allah”. Ucapkan “Masya Allah” kalau kita merasa kagum. Ucapkan “Subhanallah” jika melihat keburukan.

Selama ini kaum Muslim sering “salah kaprah” dalam mengucapkan Subhanallah (Mahasuci Allah), tertukar dengan ungkapan Masya Allah (Itu terjadi atas kehendak Allah).

Kalau kita takjub, kagum, atau mendengar hal baik dan melihat hal indah, biasanya kita mengatakan Subhanallah. Padahal, seharusnya kita mengucapkan Masya Allah yang bermakna “Hal itu terjadi atas kehendak Allah”.

Halaman:
Editor: Safrezi
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...