Letak Astronomis dan Karakteristik Benua Amerika

Dwi Latifatul Fajri
21 Desember 2021, 09:11
Benua Amerika
pixabay.com/kaboompics
Letak Astronomis Benua Amerika

Benua Amerika dibagi menjadi dua yaitu Amerika Utara dan Selatan. Menurut sejarah, benua Amerika ditemukan oleh Christopher Columbus, salah satu penjelajah Eropa tahun 1492.

Sebelum Christopher Columbus, penjelajah yang menemukan benua Eropa adalah Amerigo Vespucci, dari Italia. Nama Amerigo kemudian diabadikan menjadi nama benua Amerika.

Advertisement

Jumlah negara di benua Amerika yang diakui oleh PBB sebanyak 35 negara. Negara ini dibagi menjadi empat bagian berdasarkan letak geografisnya, yaitu subregion Amerika Utara, subregion Karibia, subregion Amerika Tengah, dan benua Amerika Selatan.

Luas Benua Amerika

Mengutip dari buku Explore Ilmu Pengetahuan Sosial Jilid 3 untuk SMP/MTs Kelas IX, luas benua Amerika sekitar 42.330.000 km2. Benua Amerika sekitar 28,5% luas permukaan bumi.

Secara geologis benua Amerika dibagi menjadi dua yaitu bagian barat, berupa pegunungan muda sirkum pasifik. Sementara bagian pantai pantai timur benua ada pegunungan tua.

Letak Astronomis Benua Amerika

Mengutip dari laman kemdikbud.go.id, letak astronomis benua Amerika berada di 35 BB- 170BB dan 83 LU- 55 LS. Sedangkan letak geografi benua Amerika berada di belahan bumi barat, dan diapit dua Samudra Akrtik dan Samudra Pasifik.

Benua Amerika berbatasan dengan beberapa tempat. Berikut batas benua Amerika:

  1. Sebelah Utara : Laut Arktik dan Laut Beauford
  2. Sebelah Timur : Samudra Atlantik
  3. Sebelah Selatan: Samudra Pasifik, Samudera Atlantik, dan Antartika
  4. Sebelah Barat : Selat Bering dan Samudra Pasifik

Karakteristik Benua Amerika

Ciri khas atau karakteristik benua Amerika yaitu:

  • Amerika Utara merupakan benua terluas di permukaan bumi ketiga sedangkan Amerika Selatan berada di urutan keempat.
  • Batas negara antara benua Amerika Utara dan Selatan adalah negara di Panama (Amerika Utara) dan Kolombia (Amerika Selatan).
  • Benua Amerika punya air terjun terbesar di dunia yaitu air terjun Guaira di Brasil dan air terjun Niagara di Amerika Serikat.
  • Pegunungan di Amerika membujur dari Alaska sampai bagian utara pulau Tierra del Fuego di bagian Selatan.
  • Terdapat bentang alam yang berbeda antara Amerika bagian barat dan timur.
  • Letak astronomis Amerika mengakibatkan benua tersebut terdiri dari beberapa musim seperti iklim kutub, iklim subtropis, iklim tropis, dan iklim gurun.

Iklim Benua Amerika

Benua Amerika mempunyai empat iklim yaitu:

  • Iklim Kutub

Ciri-ciri iklim kutub memiliki udara dingin lebih panjang. Sedangkan musim panas lebih pendek. Iklim kutub berada di daerah paling utara dan paling selatan benua, sekitar pantai barat pulau Api-api.

  • Iklim subtropis

Ciri-ciri iklim di benua Amerika ini mempunyai 4 musim yaitu musim dingin, musim semi, musim panas, dan musim gugur. Negara di Amerika yang memiliki 4 musim ada di bagian selatan kawasan paling utara.

Halaman:
Editor: Safrezi
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement