Besaran Gaji Pramugari di Maskapai Penerbangan
Jika anda menyukai traveling atau jalan-jalan, profesi pramugari bisa menjadi pilihan. Bekerja menjadi pramugari bisa membawa anda bekerja ke berbagai tempat tanpa perlu membeli tiket pesawat.
Meski begitu, tidak mudah menjadi pramugari karena harus lolos persyaratan dan latihan di sekolah. Persyaratan menjadi pramugari umumnya membutuhkan kemampuan bahasa Inggris mumpuni, tubuh proporsional, dan wajah rupawan. Bekerja menjadi pramugari juga memiliki resiko dan bertugas melayani penumpang.
Sekolah pramugari dibuka untuk lulusan SMA/SMK sederajat. Anda akan mendapatkan bimbingan dan pelatihan untuk menjadi pramugari dan pramugara. Profesi pramugari banyak diminati karena gajinya yang besar. Setiap maskapai penerbangan bisa memberikan besaran gaji yang berbeda untuk pramugari.
Pramugari biasanya mendapatkan gaji pokok, tunjangan, dan bonus lainnya. Gaji pramugari mencakup jumlah jam terbang, senioritas, dan bonus lainnya. Berikut informasi gaji pramugari, mengutip dari buku Sukses Menjadi Pramugari:
Gaji Pramugari Pesawat
1. Gaji Pramugari Garuda Indonesia
Garuda Indonesia termasuk maskapai terbaik di Indonesia. Penumpang mendapatkan berbagai fasilitas dan pelayanan yang diberikan dari maskapai ini.
Pramugari yang bekerja di Garuda Indonesia bisa mencapai jutaan dalam sebulan. Gaji tersebut terdiri dari gaji pokok, tunjangan, fasilitas, dan bonus lainnya.
Pramugari yang bekerja di Garuda Indonesia mendapatkan uang terbang, uang makan, lembur, uang saku, tunjangan hari raya, dan tunjangan lainnya. Mengutip dari airport.id, gaji dan fasilitas untuk pramugari junior yang berada di masa pelatihan, mendapatkan gaji sekitar Rp 15 juta.
Sedangkan gaji untuk pramugari senior yang memiliki masa kerja lebih panjang dan jam terbang tinggi mendapatkan gaji lebih tinggi. Gaji pramugari senior sekitar Rp 30 juta, belum termasuk uang tunjangan dan bonus lainnya.
2. Gaji Pramugari Lion Air
Lion Air termasuk maskapai penerbangan lokal yang dikenal memiliki tarif murah. Jalur penerbangan bisa lokal maupun luar negeri. Maskapai Lion Air sendiri memiliki jam terbang di kota-kota besar di Indonesia.
Gaji pramugari Lion Air sendiri cukup besar karena menerima gaji pokok dan bonus lainnya. Bonus yang didapatkan pramugari seperti jaminan kesehatan, asuransi, dan uang ketika terbang. Pramugari Lion Air biasanya bekerja sebanyak 25 sampai 30 kali terbang.
Standar gaji yang diberikan perusahaan termasuk gaji pokok dan tunjangan jam terbang. Tunjangan ini diberikan dalam satuan jam terbang, sekitar Rp 50.000,00 per jamnya. Pramugari level senior dan junior sendiri memiliki pendapatan yang berbeda.
Gaji pramugari level junior di Lion Air sekitar Rp 2-3 juta perbulan. Sedangkan gaji pramugari senior sekitar Rp 5-6 juta rupiah perbulan. Total gaji yang diterima oleh pramugari Lion Air beserta tunjangan sekitar Rp 15 sampai 20 juta setiap bulan.
3. Gaji Pramugari Batik Air
Pramugari Batik Air mendapatkan gaji pokok sekitar 2-3 juta rupiah perbulan. Selain gaji pokok, pramugari juga mendapatkan tambahan dari uang makan dan uang terbang. Untuk pramugari junior, biasanya mendapatkan uang terbang sebesar Rp 40 ribu rupiah per jam.
Selain itu, pramugari di maskapai ini rata-rata melakukan perjalanan sekitar 6 jam setiap hari. Umumnya dalam seminggu pramugari melakukan perjalanan sampai 4 hari terbang. Jika dihitung, dalam sebulan pramugari Batik Air bisa mendapatkan gaji pokok, uang makan, dan uang terbang. Gaji pokok pramugari bisa mendapatkan 4-6 juta rupiah setiap bulan.
4. Gaji Pramugari AirAsia
Air Asia merupakan penerbangan yang memberikan tiket terjangkau pada penumpang. Pelayanan dan fasilitas yang diberikan maskapai penerbangan ini menjadi favorit beberapa orang.
Gaji pramugari di AirAsia cukup besar seperti maskapai penerbangan lainnya. Menurut beberapa sumber, level junior pramugari AirAsia mendapatkan gaji pokok sebesar Rp 3 juta rupiah. Gaji pokok ini bisa ditambang uang terbang sekitar Rp 50 ribu.
Jika di total, pramugari level junior bisa mendapatkan upah perbulan sekitar Rp 8-15 juta rupiah. Sementara level senior mendapatkan gaji yang lebih tinggi.
5. Gaji Pramugari Citilink
Citilink merupakan maskapai penerbangan dari anak perusahaan Garuda Indonesia. Citilink memiliki warna hijau yang identik dengan maskapai penerbangannya.
Pramugari yang bekerja di Citilink mendapatkan gaji sekitar Rp 2-3 juta untuk level junior. Jika ditotal maskapai penerbangan Citilink bisa mendapatkan gaji sekitar Rp 20 juta perbulan. Gaji ini termasuk jam terbang dan tunjangan lainnya.