Pendaftaran CPNS 2023 Dibuka: Ini Link Formasi hingga Syaratnya

Nadhira Shafa
20 September 2023, 14:59
Lowongan CPNS 2023
Topsumbar.co.id
Lowongan CPNS 2023

Pendaftaran CPNS dan PPPK 2023 resmi dibuka hari ini, Rabu (20/9). Pemerintah resmi membuka pendaftaran seleksi Calon Aparatur Sipil (CASN) tahun anggaran 2023. 

Formasi yang dibuka meliputi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) yang tersebar di 596 instansi. Pendaftaran CPNS 2023 dibuka untuk lulusan SMA, SMK, hingga S1.

Penasaran dengan formasi, cara daftar, dan syarat CPNS 2023? Simak ulasan berikut ini.

Cara Daftar CPNS 2023

Pendaftaran CPNS dilaksanakan melalui laman https://sscasn.bkn.go.id. Bagi yang ingin mendaftar, perlu memiliki akun SSCASN terlebih dahulu. Setelahnya, peserta dapat mengikuti proses pendaftaran CPNS melalui serangkaian tahap.

Cara Membuat Akun SSCASN

Cara membuat akun SSCASN sangatlah mudah. Berikut ini langkah-langkah praktis membuat akun SSCASN:

  • Masuk ke situs SSCASN BKN atau klik di sini.
  • Kemudian arahkan kursor ke "SSCASN" yang ada di pojok kanan atas
  • Pilih "Buat Akun"
  • Setelah itu masukkan data-data yang diminta dalam situs tersebut
  • Kemudian isi kode captcha yang tersedia
  • Setelah memastikan data benar dan kode captcha sesuai lalu klik "Lanjutkan"
  • Untuk masuk ke akun SSCASN calon peserta dapat kembali ke situs SSCASN BKN dan memilih opsi "Login" atau "Masuk".

Cara Cek Formasi CPNS 2023 di SSCASN BKN

Berikut ini cara mengecek formasi CPNS 2023 di SSCASN BKN:

  • Buka laman https://sscasn.bkn.go.id
  • Klik 'Info Lowongan'
  • Buka 'Simulasi Pemilihan' dan isi kolom sesuai dengan kebutuhan
  • Jenis Pengadaan: (CPNS)
  • Instansi: (Disesuaikan dengan pilihan pendaftar)
  • Tingkat Pendidikan: (Lulusan Terakhir)
  • Pendidikan: (Jurusan)
  • Setelah itu, klik tombol 'Cari'
  • Jika sudah, formasi yang dibuka akan muncul sesuai jurusan masing-masing

Cara Cek Formasi CPNS dan PPPK 2023 Melalui Link Instansi

Berikut adalah instansi yang sudah mengumumkan formasi per Selasa (19/9/2023):

1.  Formasi CPNS Kejaksaan Agung RI 2023 

LinkFormasi Kejaksaan Agung

2. Formasi CPNS Mahkamah Agung 2023 

Link: Formasi Mahkamah Agung 

3. Formasi CPNS Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) 2023

Link: Formasi Kemendagri

4. Formasi PPPK Kemendagri 2023 

Link: Formasi PPPK Kemendagri

5.Formasi PPPK Kementerian Perhubungan (Kemenhub) 2023

Link: Formasi PPPK Kemenhub

6. Formasi PPPK Kementerian Komunikasi dan Informasi (Kominfo) 2023 

Link: Formasi PPPK Kominfo 

7. Formasi PPPK Teknis Badan Kepegawaian Negara (BKN) 2023 

Link: Formasi PPPK Teknis BKN

8. Formasi PPPK Guru 2023 Pemkab Kotawaringin

Link: Formasi PPPK Guru Pemkab Kotawaringin

Halaman:
Editor: Safrezi
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...