Sinopsis Boss Dol Mart, Kisah Idol Mendadak jadi CEO

Ghina Aulia
3 Oktober 2023, 08:00
Sinopsis Boss Dol Mart (2023), drakor, boss dol mart, exo, drakor seru, drakor populer, drakor terbaru
TVING
Boss Dol Mart (2023)

Boss Dol Mart merupakan drama Korea yang resmi rilis pada 15 September 2023. Judul aslinya adalah 사장돌마트 (Sajangdol Mart) dengan nama lain CEO dol-Mart.

Drama berlatar belakang kehidupan dunia hiburan ini menggaet sejumlah anggota idola Korea Selatan. Termasuk di dalamnya Xiumin EXO dan Hyungwon Monsta X.

Selain itu, juga ada aktor Lee Sin Young, Choi Jung Woon, Choi Won Myeong, dan Lee Sae On. Bertema drama idola dan komedi, Boss Dol Mart digarap oleh sutradara Lee Yoo Yeon dan ditayangkan melalui saluran TVING.

Dalam artikel kali ini, Katadata.co.id akan membahas sinopsis Boss Dol Mart yang bisa jadi pertimbangan Anda untuk menonton. Selengkapnya, simak ulasan tentang drama Korea berikut ini.

Sinopsis Boss Dol Mart

Boss Dol Mart menceritakan tentang grup idola bernama Thunder Boys yang terdiri dari lima anggota. Di antaranya yaitu Choi Ho Rang (Lee Sin Young), Shin Tae Ho (Xiumin), Jo Lee Joon (Hyungwon), Eun Young Min (Choi Won Myeong), dan Lee Sae On (Yoon Sang Woo).

Sayangnya nasib Thunder Boys tidak berjalan mulus. Rendahnya popularitas membuat mereka harus bubar dan berkarier masing-masing.

Choi Ho Rang merupakan ketua dari Thunder Boys. Ia dikenal sebagai pribadi yang tidak banyak bicara. Meski begitu, dirinya tetap memperhatikan keadaan anggota.

Jo Lee Joon sebelumnya memegang posisi sebagai rapper di Thunder Boys. Setelah dibubarkan, ia aktif melakukan siaran langsung dan mengelola online shopping mall. Sayangnya bisnis tersebut tidak melulu berjalan lancar.

Suatu hari, Tae Ho dipanggil untuk ke kantor polisi karena ada kegaduhan. Tanpa diketahui, ternyata ia hadir sebagai perwakilan pemilik Boram Mart.

Demikian juga dengan anggota lain yang tidak mengetahui hal ini. Thunder Boys menjadi pengelola Boram Mart alih-alih bekerja sebagai grup idola.

Ho Rang yang sebelumnya ketua Thunder Boys kini resmi menjadi pimpinan Boram Mart. Pada awalnya, mereka tak berniat untuk mengelola bisnis ‘mendadak’ ini.

Di hari pertama, Ho Rang menyambangi Boram Mart. Ia datang dengan pakaian rapi dan wajah kebingungan. Kemudian ada pelanggan wanita yang ingin membeli barang.

Tentu Ho Rang semakin bingung bagaimana cara melakukan transaksi, menggunakan mesin kasir, dan memindai barang. Ternyata wanita tersebut bersedia membantu Ho Rang dan tampak cekatan.

Ia juga meminta Ho Rang untuk melakukan layanan antar melalui kurir. Masih dengan kondisi kebingungan, Ho Rang justru mengantar barang ke rumah wanita tersebut secara pribadi.

Hal ini menunjukkan bahwa Ho Rang tidak sama sekali mengerti bekerja di swalayan. Wanita bernama Oh Ye Rim tersebut menawarkan jasa untuk bekerja di Boram Mart.

Ye Rim memiliki pengalaman tujuh tahun bekerja di swalayan. Akhirnya ia membantu Thunder Boys untuk mengelola Boram Mart.

Kepemilikan Boram Mart ternyata menjadi momen reuni Thunder Boys. Mereka yang berkarier solo akhirnya berkumpul untuk mengelola bisnis yang sebelumnya tidak pernah terduga.

Daftar Pemain Boss Dol Mart

Berikut daftar pemain Boss Dol Mart:

1. Lee Sin Young

Lee Sin Young merupakan aktor kelahiran 24 Januari 1988. Ia mengawali karier di dunia hiburan melalui drama Crash Landing on You sebagai tokoh Park Kwang Beom pada tahun 2019.

Baru beberapa tahun terjun di dunia akting, Sin Young berhasil menyabet penghargaan Special Short Drama Actor pada KBS Drama Award pada tahun 2020. Tepatnya melalui drama How to Buy a Friend.

2. Xiumin

Pada drama ini, Xiumin berperan sebagai tokoh Shin Tae Ho. Mengawali debut sebagai anggota idola ‘EXO,’ Xiumin sempat menunjukkan minat di dunia peran melalui film Seondal: The Man Who Sells the River.

Xiumin menjadi Tae Ho yang memegang posisi lead dancer yang akhirnya menjadi kasir. Drama Korea ini bisa menjadi wadah untuk meluapkan rasa rindu penggemar lantaran EXO yang sudah tidak terlalu aktif dalam beberapa tahun belakangan.

3. Hyungwon

Sama halnya dengan Xiumin, Hyungwon juga merupakan anggota grup idola, yakni Monsta X. Diketahui bahwa Hyungwon menggeluti beberapa profesi. Selain penyanyi dan aktor, ia juga mahir sebagai disc jockey (DJ) dengan nama panggung H.One.

Sebelum Boss Dol Mart, pria kelahiran Gwangju ini sempat membintangi drama Oh! Young Shin pada tahun 2023 sebagai Han Yo Han. Ia juga memerankan tokoh Ik Soo pada film Please Find Her.

4. Choi Jung Woon

Choi Jung Woon merupakan satu-satunya aktor pembantu utama wanita pada jajaran Boss Dol Mart. Lahir pada tahun 2001, Jung Won memulai debutnya pada film Moving On.

Sementara drama lain yang dibintanginya adalah The Empire (2022). Ia juga berhasil mendapat Best New Actress pada BaekSang Arts Awards 2021 untuk film Moving On.

5. Choi Won Myeong

Choi Won Myeong merupakan pemain Boss Dol Mart yang memulai debutnya pada tahun 2015. Melansir Asianwiki, aktor satu ini membintangi sejumlah drama seperti Witch’s Castle, Wok of Love, The Fabulous, dan The Great Wives.

Salah satu yang populer adalah Strong Girl Bong-Soon, yakni drama yang dibintangi oleh Park Seo Jun dan Kim Ji Won. Diketahui bahwa Won Myeong berperan sebagai pelajar yang melakukan perundungan.

6. Lee Sae On

Boss Dol Mart merupakan drama kedua bagi Lee Sae On. Memiliki paras rupawan, ia memerankan tokoh Yoon Sang Woo dengan jumlah penggemar terbanyak.

Lahir pada 27 November 1995, Sae On merupakan aktor di bawah naungan Banana Culture Entertainment. Ia debut melalui drama Devil Inspector 2 pada tahun 2018.

Demikian pembahasan tentang sinopsis Boss Dol Mart atau CEO Dol Mart. Bagi Anda yang tertarik untuk menonton dapat mengakses platform streaming TVING setiap hari Jumat pukul empat waktu Korea Selatan.

Editor: Safrezi

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...