BPH Migas Minta Kelembagaannya Diperkuat

Safrezi Fitra
15 Oktober 2015, 12:40
pertamina
Donang Wahyu|KATADATA

KATADATA - Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) meminta agar pemerintah bisa lebih memperkuat kelembagaannya. Alasannya, BPH Migas memegang peran yang sangat penting dalam kegiatan usaha hilir migas.

Kepala BPH MIgas Andy Noorsaman Sommeng berharap lembaganya perlu diperkuat bukan malah dilemahkan. Dia menganggap kehadiran BPH Migas selama ini terbukti bisa menciptakan pasar yang adil di industri hilir migas.

"BPH Migas menciptakan pasar yg adil," ujar Andy dalam acara Forum Dialog Stakeholder BPH Migas dengan tema “Mewujudkan Tata Kelola Hilir Migas Sesuai dengan Konstitusi untuk Penguatan Kelembagaan” di Hotel Grand Kemang, Jakarta, Kamis (15/10).

(Baca: BPH Migas Berharap Jadi Badan Penyangga Gas Nasional)

Andy juga merasa kinerja BPH Migas selama ini sudah cukup baik. Ini terbukti dari iuran badan usaha yang terus mengalami peningkatan setiap tahunnya. Menurut dia, kinerja BPH Migas seharusnya tidak dilihat dari penyerapan anggaran, tetapi dari perkembangan industri yg ada dibawahnya.

Halaman:
Reporter: Manal Musytaqo
    Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

    Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

    Ikuti kami

    Artikel Terkait

    Video Pilihan
    Loading...