10 Manfaat Baby Oil untuk Wajah dan Kulit serta Efek Sampingnya

Image title
5 Agustus 2021, 19:17
manfaat baby oil untuk wajah, baby oil, manfaat baby oil, baby oil untuk wajah, kegunaan baby oil, fungsi baby oil, apakah baby oil aman untuk wajah, efek samping baby oil
Ron Lach/Pexels
Ilustrasi penggunaan baby oil pada wajah

Baby oil atau minyak untuk bayi telah lama menjadi produk andalan bagi para orang tua yang memiliki bayi. Baby oil biasanya digunakan pada kulit bayi setelah mandi untuk melembapkan kulit sekaligus memberi wangi segar pada bayi.

Menurut Johnson & Johnson, baby oil bisa dioleskan ke kulit bayi sebelum dipijat. Tekstur baby oil yang ringan dapat membantu melembutkan kulit bayi yang kering, terutama jika dioleskan saat kulit bayi sudah basah oleh air, seperti saat setelah mandi.

Advertisement

Baby oil biasanya dibuat dari minyak kelapa, minyak alpukat, minyak almond, minyak jojoba, atau minyak bunga matahari. Beberapa baby oil juga memiliki tambahan zat lain, seperti vitamin E, vitamin A, lidah buaya, dan madu. Kebanyakan baby oil yang dijual di pasaran terdiri dari 98 persen minyak dan 2 persen parfum.

Cara kerja baby oil adalah dengan membentuk semacam lapisan penghalang pada kulit. Penghalang tersebut berfungsi untuk mengunci kelembapan yang sudah ada di permukaan kulit agar kulit tidak kering dan pecah.

Penggunaan baby oil tak hanya untuk bayi saja. Orang dewasa atau remaja turut dapat merasakan manfaat baby oil. Ada banyak manfaat penggunaan baby oil untuk wajah yang perlu Anda ketahui berikut ini.

1. Melembabkan wajah

Baby oil bersifat non-comedogenic, artinya baby oil tidak akan menyumbat pori-pori kulit Anda. Jadi, jika Anda memiliki jenis kulit kering hingga normal, baby oil dapat digunakan untuk melembapkan wajah Anda.

Tuangkan beberapa tetes baby oil pada tangan lalu oleskan dengan lembut ke wasah Anda dapat menyehatkan kulit kering dengan mengunci kelembapan. Untuk hasil terbaik, oleskan minyak ke wajah segera setelah mandi.

2. Gunakan sebagai minyak pijat

Kandungan baby oil yang terdiri dari 98 persen minyak dapat bermanfaat untuk memijat wajah Anda. Memijat wajah dapat melancarkan sirkulasi darah pada wajah sekaligus melepas stress sehingga wajah tampak awet muda. Tekstur Baby oil yang ringan dan licin tidak menimbulkan gesekan pada kulit Anda.

3. Meredakan gatal pada kulit

Para peneliti telah menemukan bahwa bahwa baby oil dapat membantu meringankan ketidaknyamanan kulit, termasuk rasa tidak nyaman yang berhubungan dengan kulit kering dan kondisi seperti psoriasis.

Menurut sebuah studi 2012 dalam Journal of Clinical Nursing, baby oil membantu mengurangi rasa gatal secara signifikan saat dipijat ke bagian tubuh yang gatal setidaknya selama 15 menit per hari selama 3 minggu.

4. Menghapus riasan mata

Pecinta riasan wajah dapat menggunakan baby oil untuk menghapus riasan terutama pada daerah mata. Biasanya, eyeliner yang tebal dan anti air dapat sulit untuk dihilangkan. Memakai baby oil dapat dengan mudah menghapus riasan mata tersebut.

Berikut caranya: Rendam bola kapas dengan baby oil dan usapkan perlahan ke kelopak mata untuk menghapus riasan. Ini adalah cara yang efektif untuk menghilangkan eyeshadow dan eyeliner tanpa mengiritasi kulit halus di sekitar mata.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement