Indonesia-Singapura Tingkatkan Kerja Sama di Enam Sektor

Miftah Ardhian
28 Juli 2017, 15:06
Darmin Nasution
Arief Kamaludin|KATADATA

Pertemuan bilateral tingkat Menteri asal Indonesia dan Singapura diharapkan bisa menghasilkan penguatan komitmen kedua negara untuk meningkatkan kerja sama di 6 sektor tertentu. Kerja sama ini dinilai sebagai langkah pemerintah untuk meningkatkan investasi Singapura di Indonesia.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution mengatakan pada dasarnya Indonesia dengan Singapura secara rutin menggelar pertemuan bilateral, dari tingkat teknis hingga jajaran Menteri. Pertemuan ini membicarakan pokok-pokok atau realisasi kerja sama yang terjalin untuk dibawa ke Leadersihp Meeting untuk disetujui presiden masing-masing negara

Dalam pertemuan kali ini, Darmin mengatakan tengah membahas kerja sama di 6 sektor berbeda. "Satu mengenai kawasan Batam, Bintan, Karimun (BBK). Kedua, mengenai investasi. Ketiga, transportasi. Keempat, pariwisata. Kelima, tenaga kerja. Keenam, agribisnis," ujar Darmin usai acara The 7th Ministerial Meeting Of Six Economic Working Groups  The Republic Of Indonesia And The Republic Of Singapore, di Hotel Borobudur, Jakarta, Jumat (28/7).

Menurut Darmin, kerja sama yang terjalin ini tidak berlangsung mendadak. Beberapa poin kerja sama telah dibicarakan sejak lama. Pertemuan kali ini hanya untuk mematangkan konsep dan isi dari working group yang telah berjalan dari kedua negara.

(Baca: Infrastruktur Membaik, Ketergantungan Ekspor ke Singapura Menurun)

Deputi Bidang Koordinasi Kerja Sama Ekonomi Internasional Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Rizal Affandi Lukman mengatakan pihaknya masih belum bisa menjelaskan secara rinci terkait poin-poin kerja sama yang akan dibwa ke Leadership Meeting yang akan dihelat di bulan Septermber 2017 ini di Singapura. 

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...