Temui Jokowi, Bos BEI Bahas Penguatan Pasar Modal

Ameidyo Daud Nasution
7 Juni 2017, 21:10
Dirut BEI Tito Sulistio
Arief Kamaludin|KATADATA
Direktur Utama Bursa Efek Indonesia Tito Sulistio

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengundang Direktur Utama PT Bursa Efek Indonesia (BEI) Tito Sulistio ke Istana. Pertemuan ini membahas upaya yang bisa dilakukan antara pemerintah dengan BEI untuk semakin memperkuat pasar modal Indonesia setelah lembaga pemeringkat internasional Standard and Poor’s (S&P) menaikkan peringkat utang luar negeri Indonesia menjadi layak investasi (investment grade).

Tito terlihat muncul di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, pukul 15.30 Waktu Indonesia Barat (WIB),  usai Rapat Terbatas mengenai Asian Games 2018. Pertemuannya dengan Jokowi berlangsung cukup lama. Hingga sekitar dua jam, Tito baru terlihat keluar dari pintu belakang Istana.

Kepada awak media, Tito mengatakan pertemuannya dengan Jokowi membahas upaya untuk meningkatkan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG), setelah mendapat peringkat layak investasi dari S&P. "Jadi bagaimana caranya IHSG bisa mencapai 6.000," kata Tito usai bertemu Jokowi, Rabu (7/6). Pada perdagangan hari ini, IHSG berada di kisaran 5.717.

(Baca: Efek Peringkat S&P, Pemerintah Optimistis Surat Utang Negara Diburu)

Dalam pertemuan tersebut Jokowi meminta agar Tito lebih sering melaporkan perkembangan pasar modal dan hal-hal apa saja yang bisa mempengaruhinya. Presiden ingin mengetahui apa saja yang harus diperbaiki pemerintah, terutama untuk memperkuat pasar modal di dalam negeri.

Menurut Tito, salah satu cara memperkuat pasar modal Indonesia adalah dengan terus membuat aturan yang kondusif bagi industri pasar modal saat ini. Beberapa yang dicontohkan Tito antara lain tentang kemudahan investasi pasar modal serta memperkuat pialang efek (broker). Kewenangan mengenai regulasi ini berada di bawah Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...