Tren Kejatuhan Bursa Berlalu, IHSG Meroket 3,5% Kembali ke Level 6.000

Image title
1 Februari 2021, 16:53
ihsg, ihsg hari ini, update ihsg, saham, saham hari ini, update saham, pasar modal, bursa, bursa saham, antam, vale, inco, antm, inflasi
ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto/pras.
Karyawan mengamati layar yang menampilkan informasi pergerakan harga saham di gedung Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta.

Indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup naik signifikan hingga 3,5% menjadi 6.067 pada penutupan Senin (1/2). Kenaikan ini mengakhiri penurunan indeks selama tujuh hari berturut-turut hingga mencapai 88,1% di level 5.862.

Pada perdagangan hari ini, IHSG sebenarnya dibuka di zona merah, bahkan sempat anjlok hingga 2,1% menyentuh level 5.735. Meski begitu, perlahan-lahan IHSG mulai bangkit dan berhasil berada di zona hijau sejak sekitar pukul 10.00 WIB.

Berdasarkan data RTI Infokom, total volume saham yang diperdagangkan sebanyak 22,39 miliar unit saham pada hari ini, dengan nilai transaksi mencapai Rp 24,02 triliun, sedangkan frekuensi 1,88 juta kali. Ada 350 saham yang ditutup naik, 163 ditutup di zona merah, dan 123 saham stagnan.

Indeks sektor saham yang meningkat signifikan pada hari ini adalah pertambangan sebesar 6,67%. Saham dengan kapitalisasi pasar besar yang menopangnya seperti PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) yang naik hingga 17,12% menjadi Rp 2.600 per saham pada hari ini.

Begitu pula dengan saham PT Vale Indonesia Tbk (INCO) yang tercatat mengalami kenaikan hingga 13,64% menjadi Rp 6.250 per saham. Kenaikan signifikan, masih dari saham BUMN yaitu PT Timah Tbk (TINS) yang meroket 21,3% menjadi Rp 2.050 per saham.

Sektor lain yang juga meroket tajam hari ini adalah Industri dasar sebesar 6,58%. Saham penopangnya adalah PT Barito Pacific Tbk (BRPT) yang tercatat naik 11,86% menjadi Rp 990 per saham. Lalu, saham PT Krakatau Steel Tbk (KRAS) juga naik 11,21% menjadi Rp 645 per saham.

Saham di sektor ini lainnya yang naik adalah PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk (TKIM) yang meroket 12,12% menjadi Rp 14.800 per saham. Termasuk PT Semen Indonesia Tbk (SMGR) yang berhasil naik hingga 8,73% menjadi Rp 11.525 per saham.

Meski naik, investor asing tercatat melakukan penjualan bersih senilai Rp 567,03 miliar di seluruh pasar. Penjualan terutama dilakukan di pasar reguler dengan nilai jual bersih Rp 495,35 miliar.

Investor asing tercatat melakukan penjualan pada saham PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) dengan nilai jual bersih Rp 251,7 miliar. Meski dijual asing, harga saham bank milik negara ini ditutup menguat 1,9% menjadi Rp 6.700 per saham.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...