Memahami Cara Menutup Kartu Kredit BNI

Annisa Fianni Sisma
6 Maret 2023, 13:12
Ilustrasi, cara menutup kartu kredit BNI
bni.co.id
Ilustrasi, Kartu Kredit BNI

Kartu kredit BNI merupakan kartu yang diterbitkan oleh PT Bank Negara Indonesia dengan fasilitas menarik yang diberikan kepada penggunanya. Namun, tak jarang beberapa pengguna justru ingin mengetahui cara menutup kartu kredit BNI karena hal tertentu.

Kartu kredit BNI dapat berlogo Mastercard, Visa, JCB, atau American Express. Setiap jenis kartu memiliki spesifikasi dan fasilitas yang berbeda.

Cara menutup kartu kredit BNI dapat dilakukan dengan mudah. Untuk itu, simak ulasan berikut agar semakin memahaminya.

Cara Menutup Kartu Kredit BNI

Cara Menutup Kartu Kredit BNI
Cara Menutup Kartu Kredit BNI (bni.co.id)

Setiap pemegang kartu memiliki hak setiap saat menutup kartu kredit BNI-nya. Permohonan dapat diajukan secara online maupun offline. Berikut cara-cara yang dapat diterapkan untuk menyelesaikan proses penutupannya.

1. Layanan BNI Call 24 Jam

Pengguna dapat memanfaatkan layanan BNI Call 24 jam sebagai fasilitas untuk mengajukan permohonan penutupan kartu kredit. Cukup hubungi 1500046 untuk mengajukannya.

2. Email

Cara menutup kartu kredit BNI berikutnya yakni berupa menghubungi pihak BNI melalui email. Hubungi pihak BNI melalui email resminya yakni [email protected]. Sampaikan tujuan penutupan dan tunggu balasan dari pihak BNI.

3. Ketahui Ketentuannya

Setelah menghubungi pihak BNI sebagai cara menutup kartu kredit BNI, langkah berikutnya adalah dengan mengetahui ketentuan yang diberikan. Ketentuan tersebut beberapa diantaranya yakni pengguna wajib melunasi tagihan kartu kredit BNI dan biaya yang timbul jika ada.

4. Lengkapi Syarat Ketentuan Berupa Dokumen Maupun Pembayaran Tagihan

Setelah itu, cara menutup kartu kredit BNI adalah dengan melengkapi sederet ketentuannya. Lengkapi pula dokumen yang diperlukan seperti KTP, kartu kredit, buku, dan formulir yang diperlukan.

5. Tunggu Persetujuan

Setelah menyelesaikan persyaratan, pemenuhan dokumen dan penyampaian tujuan, proses penutupan kartu pun dapat diproses. Nantinya, pihak BNI akan menginformasikan lebih lanjut terkait penutupan kartu.
Jika pemegang kartu kredit BNI tidak memiliki kewajiban berupa tagihan atau biaya yang timbul kepada BNI, maka jangka waktu penutupan cukup selama 8 (delapan) hari kerja sejak tanggal diterimanya permohonan penutupan.

6. Hancurkan Kartu

Jika penutupan kartu kredit BNI disetujui, maka langkah berikutnya adalah dengan menghancurkan kartu atau dengan mengguntingnya. Hal ini wajib dilakukan agar kartu kredit tidak disalahgunakan. Penutupan kartu kredit BNI pun selesai.

Halaman:
Editor: Sorta
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement