Produksi Blok Cepu Berpotensi Anjlok di Bawah 100 Ribu BOPD

Image title
3 Februari 2021, 15:30
blok cepu, skk migas, blok migas, migas
Katadata
Ilustrasi. Produksi minyak Blok Cepu, Jawa Timur, bisa turun hingga di bawah 100 ribu barel per hari pada 2030.

Produksi minyak dan kondensat Blok Cepu, Jawa Timur, bakal terus menurun dari tahun ke tahun. Bahkan angkanya bisa mencapai di bawah 100 ribu barel per hari atau BOPD.

Proyeksi tersebut terlihat dalam paparan SKK Migas pada RDP bersama Komisi VII DPR RI, Rabu (3/2). Saat dikonfirmasi, Deputi Operasi SKK Migas Julius Wiratno tak menampik produksi blok yang menjadi andalan RI itu bakal turun signifikan di 2030. “Di bawah 100 ribu barel minyak per hari. Tapi masih ada potensi dari lapisan atau formasi lain, meskipun tidak besar,” katanya kepada Katadata.co.id, Rabu (3/2).

Advertisement

Kepala SKK Migas Dwi Soetjipto menjelaskan, ada sejumlah strategi yang untuk menahan laju penurunan produksi tersebut. Misalnya, melakukan manajemen reservoir (penyimpanan) yang baik. Lalu, monetisasi gas yang belum diolah (untreated) dan optimasi pengembangan lapangan serta pengeboran sisipan.

Strategi lainnya adalah pengembang formasi silisiklastik (batuan sedimen atau clastic). "Dan pengembangan lapangan sekitarnya, yaitu Cendana dan Alas Tua," kata dia.

Halaman:
Reporter: Verda Nano Setiawan
Editor: Sorta Tobing
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement