Australia Setujui Vaksin Covid-19 Pfizer untuk Anak 5 sampai 11 Tahun

Image title
Oleh Antara
5 Desember 2021, 13:24
pfizer, vaksin virus corona, Covid-19, australia
ANTARA FOTO/REUTERS/Matthew Childs/WSJ/cf
Ilustrasi vaksin Covid-19 buatan Pfizer.

Regulator obat Australia menyetujui penggunaan vaksin virus corona buatan Pfizer Inc untuk anak berusia lima sampai 11 tahun. Menteri Kesehatan Greg hunt mengatakan, program ini akan mulai pada 10 Januari 2022.

“Dalam penilaian regulator, vaksin tersebut aman dan efektif untuk seluruh anak dan warga Australia,” ujar Hunt, Minggu (5/12). 

Negeri Kanguru kini menjadi salah satu negara di dunia dengan populasi yang banyak divaksin. Data pemerintah di sana menunjukkan, hampir 88% warganya yang berusia di atas 16 tahun kini telah menerima dosis vaksin Covid-19.

Vaksinasi tersebut bersifat sukarela. Namun, beberapa negara bagian menerapkannya sebagai kewajiban untuk banyak jenis pekerjaan dan layanan perhotelan serta ritel.

Jajak pendapat di negara itu menunjukkan, jumlah pendukung anti-vaksin hanya berjumlah satu digit saja. Kelompok ini terus mengadakan demostrasi mingguan yang konsisten untuk menentang program vaksinasi di Melbourne dan kota besar lainnya.

Halaman:
Editor: Sorta Tobing
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...