Sejak Pandemi, Investasi Energi Bersih 4x Lebih Besar Daripada Fosil

Image title
30 Maret 2021, 19:32
mdb, investasi hijau, ekonomi hijau, energi baru terbarukan
Katadata
Ilustrasi. Sejak pandemi Covid-19, sembilan bank pembangunan multilateral (MDBs) berkomitmen mendanai energi bersih sebesar US$ 12 miliar.

Sejak pandemi Covid-19, sembilan bank pembangunan multilateral atau multilateral development banks (MDBs) berkomitmen mendanai energi bersih sebesar US$ 12 miliar atau sekitar Rp 174,6 triliun. Angkanya empat kali lipat lebih tinggi daripada pendanaan untuk energi fosil yang hanya US$ 3 miliar (sekitar Rp 43,6 triliun).

Riset terbaru yang dirilis Energy Policy Tracker dan The Big Shift Global menyebut, pada tahun lalu untuk pertama kalinya tidak ada MDB yang mendanai proyek batu bara. Namun, transparansi arus keuangan bank-bank tersebut tetap menjadi isu karena data yang tersedia untuk publik bisa jadi tidak lengkap. 

Dalam analisisnya, pembiayaan proyek untuk bahan bakar fosil periode 2018 sampai 2020 turun 40% dibandingkan 2015 hingga 2017. Angka ini sebagai hasil kebijakan lembaga keuangan multilateral yang mulai mengecualikan pendanaan untuk energi fosil, termasuk batu bara, minyak, dan gas bumi.

Koordinator Big Shift Global Sophie Richmond mengatakan pergeseran MDB dalam menginvestasikan lebih banyak pembiayaan di energi terbarukan perlu disambut baik, tetapi ini masih belum cukup.

Ia pun menyerukan kepada semua bank yang tergabung di MDB untuk memimpin investasi ke energi terbarukan yang berkelanjutan. "Untuk mengatasi krisis iklim, kita perlu melihat semua pembiayaan dialihkan dari bahan bakar fosil ke energi terbarukan dan tidak merugikan bumi atau masyarakat," kata dia, seperti dikutip dari keterangan tertulis, Selasa (30/3).

Bank Dunia Masih Danai Energi Fosil

Data-data tersebut dirilis menjelang UK Global Summit tentang Iklim dan Pembangunan serta pertemuan musim semi Bank Dunia dan Dana Moneter Internasional (IMF). 

Halaman:
Reporter: Verda Nano Setiawan
Editor: Sorta Tobing
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...