Dua Direktur Unilever Mengundurkan Diri, Ada Apa?

Syahrizal Sidik
18 Mei 2022, 11:19
Dua Direktur Unilever Mengundurkan Diri, Ada Apa?
123rf/Balazs Sebok
Ilustrasi kantor/gedung Unilever

Emiten konsumer, PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR), mengumumkan pengunduran diri dua direktur perseroan. Keduanya adalah Badri Narayanan dan Veronika Winanti Wahyu Utami.

Berdasarkan pengumuman yang disampaikan manajemen di laman keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia, perseroan menerima surat pengunduran diri kedua direktur tersebut pada 17 Mei 2022.

Pengunduran diri Badri Narayanan akan berlaku efektif pada 15 Juni 2022. Sedangkan, Veronika Winanti baru akan efektif mulai 1 Juli 2022.

"Pengunduran Diri Veronika Winanti Wahyu Utami dari jabatannya selaku Direktur Perseroan efektif per tanggal 1 Juli 2022, karena pertimbangan alasan pribadi," tulis Direktur dan Sekretaris Perusahaan, Reski Damayanti, dikutip Rabu (18/5).

Manajemen UNVR menegaskan, tidak ada dampak yang signifikan terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan, atau kelangsungan usaha perseroan dari pengunduran diri kedua direksi tersebut.

Nantinya, perseroan akan meminta persetujuan pemegang saham dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan Perseroan pada 15 Juni 2022 terkait pengunduran diri tersebut.

Badri Narayanan ditetapkan sebagai direktur perseroan berdasarkan hasil Rapat Umum Pemegang Saham pada 24 Juli 2020. Saat ini, Badri memimpin divisi Customer Development.

Direktur Unilever Badri Narayanan
Direktur Unilever Badri Narayanan (Website Unilever Indonesia)

 

Ia bergabung dengan Unilever pada tahun 2000 sebagai area sales and customer. Selama 20 tahun terakhir, Badri pernah bekerja di bagian Area Sales and Customer, Merek Regional, CD Excellent and Operations, Direktur Regional Customer Development, baik di tingkat lokal, regional dan global.

Lulusan Stanford University ini juga pernah menjabat sebagai Wakil Presiden Global yang berbasis di India dan Wakil Presiden Global, B2B eCommerce and Route to Market berbasis di India.

Sementara itu, Veronika Utami diangkat sebagai Direktur Unilever pada Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan pada 21 Mei 2019 dan saat ini memimpin divisi Home Care.

Direktur Unilever Veronika Winanti Wahyu Utami
Direktur Unilever Veronika Winanti Wahyu Utami (Website Unilever Indonesia)

 

Alumnus Sarjana Teknik Industri Universitas Indonesia ini bergabung dengan Unilever Indonesia pada tanggal 21 Agustus 2002 dan telah memegang beberapa jabatan senior antara lain Brand Director SEA & ANZ, Dirt is Good (Omo/Rinso/Breeze) & Radiant di Unilever Asia Private Limited, Singapore (2018), Head of Household Care (Household Care Director) (2015-2017) dan Head of Ice Cream Marketing (Ice Cream Marketing Director) Unilever Indonesia (2012-2015).

Sampai dengan periode kuartal pertama tahun ini, emiten bersandi UNVR ini tercatat membukukan laba bersih Rp 2,02 triliun, meningkat 19,02% dari periode yang sama tahun sebelumnya Rp 1,69 triliun.

Perolehan laba bersih ini sejalan dengan meningkatnya penjualan bersih perusahaan 5,40% menjadi Rp 10,83 triliun dari tahun sebelumnya Rp 10,28 triliun.

Adapun, total aset perusahaan sampai dengan 31 Maret 2022 terctat senilai Rp 20,39 triliun, meningkat dari posisi 31 Desember 2021 senilai Rp 19,06 triliun. Aset tersebut terdiri dari liabilitas Rp 14 triliun dan ekuitas Rp 6,38 triliun.

Pada perdagangan Rabu ini, harga saham Unilever terpantau bergerak naik 3,96% ke level Rp 4.990 per saham dengan nilai kapitalisasi pasar Rp 190,37 triliun.

 

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...