Total Bangun Persada Bagi Dividen Rp 82 Miliar, Ini Jadwalnya

Cahya Puteri Abdi Rabbi
7 Juni 2022, 15:08
Total Bangun Persada Bagi Dividen Rp 82 Miliar, Ini Jadwalnya
ANTARA FOTO/Arnas Padda/foc.
Ilustrasi pembangunan gedung bertingkat

PT Total Bangun Persada Tbk (TOTL) akan membagikan dividen tunai tahun buku 2021 sebesar Rp 85,25 miliar. Angka itu setara dengan 83,84% laba perseroan tahun lalu yang mencapai Rp 101,68 miliar.

Dalam keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI), pembagian dividen ini telah disetujui dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang digelar pada 2 Juni lalu. Adapun, para pemegang saham nantinya akan mendapat dividen sebesar Rp 25 per saham.

Dividen tunai akan dibagikan kepada para pemegang saham pada 6 Juli 2022 mendatang. Manajemen perseroan menjelaskan, dividen akan dibagikan kepada para pemegang saham yang namanya tercatat dalam daftar pemegang saham (DPS) perseroan pada 10 Mei 2022 pukul 16.00 WIB.

Adapun, cum date pembagian jatah dividen di pasar reguler dan negosiasi berlangsung pada 10 Juni 2022. Sementara, pembagian di pasar tunai berlangsung pada 14 Juni mendatang.

Selanjutnya, awal perdagangan saham tanpa hak dividen (ex dividen) di pasar reguler dan negosiasi digelar pada 13 Juni 2022, sedangkan di pasar tunai berlangsung pada 15 Juni 2022.

Berdasarkan laporan keuangan, perseroan membukukan laba bersih sebesar Rp 101,68 miliar sepanjang 2021 atau turun 6,4% dibanding periode yang sama tahun sebelumnya yang sebesar Rp 108,87 miliar. Penurunan laba seiring dengan pendapatan usaha yang susut 23,47% dari sebelumnya sebesar Rp 2,29 triliun menjadi Rp 1,74 triliun.

Seluruh segmen pendapatan perseroan juga mengalami penurunan sepanjang tahun lalu, yakni pendapatan jasa konstruksi mengalami penurunan dari sebelumnya Rp 2,27 triliun menjadi Rp 1,73 triliun. Kemudian, pendapatan sewa konstruksi tercatat sebesar Rp 11,24 miliar, turun dari sebelumnya Rp 13,13 miliar.

Selanjutnya, pendapatan sewa peralatan juga turun menjadi Rp 69,43 juta dari sebelumnya sebesar Rp 4,57 miliar, serta pendapatan jasa manajemen hingga akhir 2021 tercatat sebesar Rp 3,53 miliar.

Selain itu, RUPST perseroan juga menyetujui penetapan sisa laba bersih tahun berjalan untuk tahun buku yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2021 dicatat sebagai laba yang ditahan atau retained earnings.

Para pemegang saham juga menyetujui pengangkatan anggota Direksi dan Dewan Komisaris perseroan yang baru untuk masa jabatan empat tahun terhitung sejak ditutupnya rapat hingga penutupan RUPST untuk tahun buku 2025 yang diadakan pada tahun 2026.

Berikut susunan Direksi dan Dewan Komisaris perseroan usai RUPST:

Direksi

Presiden Direktur : Janti Komadjaja

Direktur : Moeljati Soetrisno

Direktur : Saleh

Direktur : Lio Sudarto

Direktur : Rasyid Daulay

Dewan Komisaris

Presiden Komisaris dan Komisaris Independen : Ir. Reyno Stephanus Adhiputranto

Komisaris : Pinarto Sutanto

Komisaris : Liliana Komajaya

Komisaris : Wibowo

Komisaris : Rudi Suryajaya Komajaya

Komisaris Independen : Rusdy Daryono

 

Reporter: Cahya Puteri Abdi Rabbi

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...