Hillcon Kembali IPO, Incar Dana Hingga Rp 884 Miliar

Patricia Yashinta Desy Abigail
13 Januari 2023, 13:44
Pernah Batal IPO, Hillcon Kembali Lakukan Peawaran Umum Saham
ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/foc.
Ilustrasi. PT Hillcon Tbk. (HILL) bakal melantai di bursa pada Februari 2023.

Perusahaan yang bergerak di bisnis pertambangan dan jasa konstruksi, PT Hillcon Tbk (HILL), berencana melakukan penawaran umum perdana saham atau initial public offering/IPO. Aksi korporasi ini kembali dilanjutkan setelah sempat tertunda pada Juli 2022 lalu. 

Hillcon akan melepas sebanyak 442,3 juta saham biasa dengan nillai nominal Rp 100 per saham. Jumlah tersebut setara 15% dari modal ditempatkan dan disetor perseroan setelah IPO. Jumlah saham yang dibagikan juga lebih rendah dari rencana awal sebanyak 2,21 miliar saham. 

Menurut prospektus, Hillcon menawarkan harga saham di kisaran Rp 1.250 sampai Rp 2.000. Sehingga, dari IPO tersebut, perusahaan berpotensi meraih dana Rp 884,6 miliar.

Seluruh dana hasil dari IPO ini akan digunakan perseroan untuk memberikan pinjaman kepada perusahaan anak, yaitu Hillconjaya Sakti atau HS.

Rinciannya, sekitar 55% untuk modal kerja HS terkait dengan biaya produksi penambangan, termasuk di antaranya biaya terkait bahan bakar, biaya overhead, dan pemeliharaan seluruh alat-alat berat.

Lalu sekitar 45% akan digunakan sebagai belanja modal yang terdiri atas pembelian alat-alat untuk mendukung kegiatan operasional HS di sektor nikel. Jenis alat yang akan dibeli yaitu berupa alat berat (main fleet dan supporting fleet) beserta sarana penunjang lainnya.

Perseroan menjelaskan bahwa HS belum menandatangani kontrak dengan pihak ketiga untuk pembelian alat berat hingga prospektus diterbitkan.

Halaman:
Reporter: Patricia Yashinta Desy Abigail
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...