Peta Jalan Pasar Modal 2023-2027: Kapitalisasi Pasar Capai Rp 15.000 T

Patricia Yashinta Desy Abigail
31 Januari 2023, 13:44
Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal OJK, Inarno Djajadi
BEI
Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal OJK, Inarno Djajadi

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) meluncurkan Roadmap Pasar Modal Indonesia 2023-2027. Terdapat lima target yang akan dicapai dalam peta jalan tersebut, yakni dari sisi kapitalisasi pasar akan mencapai Rp 15.000 triliun atau setara 70% dari produk domestik bruto (PDB). Jumlah investor pasar modal akan mencapai lebih dari 20 juta pada 2027 mendatang.

Lalu, dari sisi rerata nilai transaksi harian mencapai Rp 25 triliun per hari dengan 1.100 jumlah emiten di akhir 2027 mendatang. Adapun, nilai dana kelolaan industri pengelolaan investasi akan mencapai Rp 1.000 triliun.

Direktur Utama Bursa Efek Indonesia, Iman Rachman mengatakan adanya tantangan dan dinamika global yang di masa depan, kehadiran roadmap dapat memberikan panduan yang dibutuhkan bagi pelaku pasar modal.

"BEI siap mendukung pencapaian target pengembangan pasar modal selama lima tahun kedepan dan bersinergi dengan berbagai pihak untuk penguatan pasar modal dan pemulihan ekonomi di Indonesia," katanya dalam acara Peluncuran Roadmap Pasar Modal Indonesia 2023-2027 secara daring, Selasa (31/1).

Kepala Eksekutif Pasar Modal Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Inarno Djajadi, mengatakan dalam kondisi ketidakpastian global akan banyak sekali tantangan yang akan dihadapi.

Dia menyebut terdapat enam tantangan ke depan yang masih perlu direspons oleh OJK terutama dalam menjaga stabilitas dan upaya meningkatkan pertumbuhan industri pasmod kedepannya.

Pertama tantangan koordinasi, di mana mekanisme koordinasi perlu dioptimalkan untuk untuk mendukung efektivitas pengembangan pasar, pengaturan, pengawasan dan penegakan hukum.

Halaman:
Reporter: Patricia Yashinta Desy Abigail
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...