GOTO PHK 600 Karyawan, Ini Divisi yang Kena Konsolidasi

Syahrizal Sidik
10 Maret 2023, 17:19
GOTO PHK 600 Karyawan, Ini 3 Divisi yang Paling Terdampak
Katadata/Lenny
PT Goto Gojek Tokopedia Tbk (GOTO)

Emiten teknologi, PT Goto Gojek Tokopedia Tbk (GOTO), melakukan pemutusan hubungan kerja sebanyak 600 karyawan untuk efisiensi bisnis. 

Jumlah karyawan yang di-PHK tersebut setara 5,6% dari total karyawan yang berjumlah 10.541 orang. Sehingga, saat ini perusahaan telah memangkas 1.900 karyawan sejak November lalu. 

Advertisement

Terdapat tiga divisi di unit GOTO yang terkena dampak kebijakan PHK ini, Ketiganya adalah Goto Financial, induk dari Gopay, Gojek dan Tokopedia. 

GoTo Group Corporate Secretary, Koesoemohadiani, mengungkapkan, PHK dilakukan karena perusahaan melakukan pembaruan strategi untuk membangun perusahaan yang berkelanjutan.

“Dalam mencapai tujuan tersebut, kami melakukan kajian secara menyeluruh dan terus menerus, untuk menentukan peningkatan yang dapat dilakukan di setiap kegiatan bisnis,” kata Koesoemohadiani, dalam keterangan resmi, Jumat (10/3). 

Dari kajian tersebut, kata Koesoemohadiani, manajemen telah mengidentifikasi sejumlah penyesuaian yang perlu dilakukan untuk memperkuat operasional perusahaan.

Salah satu penyesuaian tersebut adalah konsolidasi sejumlah bisnis dan tim dalam ekosistem, untuk menghadirkan organisasi yang lebih ramping serta lebih siap untuk menanggapi permintaan pasar. 

“Sebagai contoh, kami merestrukturisasi pada bisnis offline merchant di GoTo Financial dan menyatukan dua tim offline merchant. Penyesuaian seperti ini akan membantu kami memberikan layanan yang lebih baik kepada merchant, sekaligus mengurangi biaya,” katanya.

Selain konsolidasi, Koesoemohadiani menambahkan, GoTo juga meninjau kembali prioritas, dan akan mengurangi skala atau menunda kegiatan bisnis serta inisiatif yang bukan merupakan layanan inti. 

“Contohnya, kami akan mengurangi beberapa bagian dari layanan Mitra Tokopedia, agar sumber daya perusahaan dapat difokuskan pada kegiatan yang akan mendorong dampak lebih besar,” ucap dia. 

Di luar konsolidasi dan prioritasi, GOTO juga melakukan otomatisasi agar proses bisnis lebih efisien. Contoh di bisnis on demand service (ODS). Penggunaan teknologi di fungsi sales dan operations mengubah proses rekonsiliasi data dari manual menjadi otomatis. 

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement