Bursa Wall Street Naik Dipicu Kesepakatan First Citizens Akuisisi SVB

Syahrizal Sidik
28 Maret 2023, 07:55
Wall Street Menguat Dipicu Kesepakatan First Citizen Akuisisi SVB
ANTARA
Bursa Wall Street

Bursa saham acuan Wall Street, Amerika Serikat kompak menguat di awal perdagangan pekan ini, Senin (27/3) waktu setempat. Penguatan ini karena pelaku pasar merespons positif setelah adanya kesepakatan First Citizens BancShares untuk mengakuisisi simpanan dan pinjaman dari Silicon Valley Bank. 

Indeks Dow Jones Industrial Average naik 194,55 poin, atau 0,6%, menjadi 32.432,08, S&P 500 terangkat 6,54 poin, atau 0,16%, menjadi 3.977,53 dan Nasdaq Composite turun 55,12 poin, atau 0,47% ke posisi 11.768,84.

Seperti dikutip Reuters, kesepakatan itu menawarkan kelonggaran setelah berminggu-minggu kekacauan yang dipicu oleh runtuhnya Silicon Valley Bank yang berfokus pada teknologi dan diselingi oleh lebih banyak kegagalan dan penyelamatan bank.

Otoritas AS sedang mempertimbangkan perluasan fasilitas pinjaman darurat yang akan menawarkan lebih banyak dukungan kepada bank, mengurangi kekhawatiran tentang efek rembetan (contagion effect) ke bank lainnya.

Kenaikan bursa saham turut dibarengi dengan naiknya imbal hasil US Treasury di tengah optimisme bahwa tekanan di sektor perbankan dapat diatasi, dan karena Departemen Keuangan melihat permintaan yang lemah untuk penjualan uang kertas dalam dua tahun terakhir.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...