Pengelola Reksa Dana hingga Asuransi Borong Saham GOTO

Syahrizal Sidik
10 April 2023, 12:47
Manajemen GOTO
GOTO
Manajemen GOTO

Sejumlah pengelola reksa dana, perusahaan asuransi dan sekuritas di dalam negeri memborong saham perusahaan emiten teknologi, PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) di saat investor lama seperti Softbank menjual sebagian kepemilikan sahamnya untuk merealisasikan keuntungan.

Berdasarkan data struktur pemegang saham GOTO sampai dengan periode 31 Maret 2023, terdapat 226 investor reksa dana lokal yang berinvestasi di saham GOTO dengan jumlah kepemilikan mencapai 23,1 miliar, atau sekitar 1,95% dari total saham beredar. 

Sebagai pembanding, pada akhir Desember 2022, baru 159 reksa dana yang berinvestasi di GOTO dengan jumlah kepemilikan mencapai 22,6 miliar atau sekitar 1,91% dari total saham beredar.

Dengan demikian, dalam 3 bulan terakhir, terdapat kenaikan 67 reksa dana yang memasukkan saham GOTO ke dalam keranjang investasinya. Jumlah kepemilikan sahamnya juga bertambah 515 juta lembar. 

Sebagaimana diketahui, reksa dana adalah wadah untuk menghimpun dana masyarakat yang dikelola manajer investasi. Dana tersebut kemudian diinvestasikan ke berbagai surat berharga seperti saham, obligasi, dan pasar uang.

Selain pengelola reksa dana, akumulasi saham GOTO juga dilakukan oleh industri asuransi dan perusahaan. Kategori terakhir ini mencakup perseroan terbatas, lembaga sekuritas, firma investasi maupun perusahaan publik.

Jumlah saham GOTO milik perusahaan asuransi sebanyak 28,5 miliar saham per akhir 31 Maret 2023, bertambah sekitar 1 miliar saham dari posisi akhir Desember 2022 yang mencapai 27,4 miliar saham. Jumlah perusahaan asuransi yang mengoleksi saham GOTO juga naik dari 102 menjadi 104 perusahaan.

Komposisi kepemilikan saham GOTO kategori investor nasional

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...