Jumlah kasus kematian akibat demam berdarah dengue (DBD) mencapai 475 jiwa sejak Januari 2024. Bagaimana cara Kementerian Kesehatan menanggulangi hal tersebut?
Kemenkes memperkuat koordinasi antar kementerian sebagai upaya mencegah peningkatan kasus kematian akibat demam berdarah. Kemenkes mencatat sejak awal tahun kasus kematian mencapai 475 orang.
Kabupaten Bandung tercatat sebagai daerah dengan jumlah kematian akibat demam berdarah tertinggi, yakni 25 kematian. Diikuti Kabupaten Jepara dan Subang, masing-masing 21 dan 18 kematian.
Sejak awal tahun, Kementerian Kesehatan mencatat kasus demam berdarah Indonesia mencapai 87.501 kasus, dengan jumlah pasien yang meninggal mencapai 816 orang.