Kronologi Kecelakaan Pesawat Susi Air hingga Evakuasi Penumpang

Tia Dwitiani Komalasari
23 Juni 2022, 14:02
Susi Air
Katadata
Susi Air

Pesawat Susi Air dengan rute Timika-Duma-Timika mengalami kecelakaan Kamis (23/6). Seluruh kru dan penumpang dilaporkan selamat dan kini telah dievakuasi.

"Tim SAR gabungan sudah dikerahkan ke lokasi dimana pesawat yang membawa enam penumpang mengalami insiden," kata Kepala SAR Timika, Merci Randang di Jayapura, Kamis (23/6).

Pilot dan enam penumpang tersebut dilaporkan selamat, namun mengalami cedera. Kini mereka telah dievakuasi dan dirawat di RSUD Mimika.

 Berikut kronologi lengkap kecelakan pesawat Susi Air hingga proses evakuasi penumpang:

Pukul 05.34 WIT

Pesawat Susi Air jenis Pilatus Porter PC-6 dengan nomor penerbangan PK- BVM berangkat dari bandara Moses Kilangin Timika. Pesawat dibawa oleh pilot Dayle Peter Houzet.

Enam orang penumpang dalam pesawat tersebut adalah Merina Dimpau, Fickien Dimpau, Philipus Dimpau, Leo Dimpau, Seruwarkis Diabilu, dan Lukas Dimpau. Maskapai penerbangan milik Susi Pudjiatusti itu dijadwalkan tiba kembali sekitar pukul 08.00 WIT.

Pukul 05.54 WIT

Pesawat alami kecelakaan saat akan terbang dari Timika menuju Duma sekitar pukul 05.54 WIT, Kamis (23/6).

Halaman Selanjutnya
Halaman:
Reporter: Antara
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...