Konsumen Meikarta Lakukan Mediasi dengan Bank Nobu, Ini Hasilnya

Nadya Zahira
19 Desember 2022, 16:06
Konsumen Meikarta berdemonstrasi di Kantor Bank Nobu Plaza Semanggi, Jakarta, Senin (19/12).
Nadya Zahira/Katadata
Konsumen Meikarta berdemonstrasi di Kantor Bank Nobu Plaza Semanggi, Jakarta, Senin (19/12).

Konsumen apartemen Meikarta melakukan mediasi bersama pihak Bank Nobu yang berperan sebagai pemberi kredit pembiayaan pembelian apartemen tersebut. Mediasi ini dapat dilakukan setelah para konsumen menggelar demonstrasi di depan kantor Bank Nobu Plaza Semanggi, Senin (19/12).

Kuasa Hukum Konsumen Apartemen Meikarta, Rudy Siahaan, mediasi tersebut tidak memberikan hasil yang memuaskan. Pihak Bank Nobu justru hanya menawarkan titip jual unit para konsumen Meikarta.

Namun demikian, Menurut Rudy hal ini tidak masuk akal. Pasalnya, unit yang ingin dijual pun belum rampung bangunannya sampai saat ini.

"Kita pertanyakan kalau titip jual berarti ada unitnya nya dong? Kalo mau titip jual kenapa kita tidak menggandeng pihak ketiga seperti century? Mereka saja yang menjualkan unitnya. Tapi kata mereka tidak bisa dan tetap mekanismenya titip jual," ujar Rudy kepada awak media, usai melakukan mediasi bersama Bank Nobu, di Plaza Semanggi, Jakarta, Senin (19/12).

Minta waktu 20 hari

Dia menjelaskan, dari hasil mediasi tersebut  Bank Nobu belum bisa mengakomodir pengembalian dana atau refund. Mereka meminta waktu 20 hari kedepan untuk berkoordinasi terlebih dahulu.

"Kalau dikabulkan untuk refundnya dikembalikan, kita tetap optimis ya mudah-mudahan. Tetapi dari langkah-langkah yang sudah dilakukan oleh mereka, sepertinya itu tidak mungkin, karena sangat besar nilai yang harus dibayarkan mereka," ujar Rudy.

Selain itu, Rudy menjelaskan terkait para konsumen Meikarta yang sudah lunas hanya mendapatkan surat keterangan lunas tanpa diberikan kepastian oleh pihak Bank Nobu. Mereka menyerahkan permasalahan ini kepada pihak pengembang yang melakukan pembangunan. 

Halaman:
Reporter: Nadya Zahira
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...