Dini Apriliana
3 Februari 2021, 09:00

Video: Penyelidikan Covid-19 Akhirnya Dimulai

Tim pakar Badan Kesehatan Dunia (WHO) memulai penyelidikan terhadap asal usul Covid-19 usai menjalani karantina 14 hari sejak Kamis (14/1) di ibu kota Provinsi Hubei. Langkah pertama tim peneliti dimulai dari pasar basah Huanan dan Baishazhou di Wuhan, yang dipercaya sebagai bermulanya virus corona menyebar.

Fokus terhadap penyelidikan ini adalah mencari bagaimana Covid-19 bisa menyebar dan untuk menjawab pertanyaan warga dunia mengenai misteri virus ini berasal.

Walau begitu ada banyak tantangan teknis dan juga politis yang akan dihadapi oleh tim WHO selama penyelidikan yang kemungkinan bisa memakan waktu bertahun-tahun. Hingga 2021 ini, virus corona itu sudah membunuh lebih dari dua juta orang di seluruh dunia dan membuat ekonomi 211 negara carut marut.

 

Masyarakat dapat mencegah penyebaran virus corona dengan menerapkan 3M, yaitu: memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak sekaligus menjauhi kerumunan. Klik di sini untuk info selengkapnya.
#satgascovid19 #ingatpesanibu #pakaimasker #jagajarak #cucitangan

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami