Jelang Pilpres, Kubu Prabowo-Sandi Makin Gencar Persoalkan Masalah DPT

Ameidyo Daud Nasution
26 Maret 2019, 15:32
Pidato Prabowo "Indonesia Menang"
KATADATA/AMEIDYO DAUD
Para pendukung Prabowo Subianto-Sandiaga Uno di JCC, Jakarta, Senin (14/1/2019). Kubu 02 terus berulang mempersoalkan masalah DPT.

Pendukung pasangan calon presiden-calon wakil presiden Prabowo Subianto-Sandiaga Uno terus menerus mempersoalkan DDaftar Pemilih Tetap (DPT). Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi telah berulangkali mengungkapkan persoalan ini ke publik dan juga melaporkannya ke Komisi Pemilihan Umum (KPU)

BPN kembali mengadakan diskusi dengan tajuk "Bongkar Carut Marut DPT" di Gedung Dewan Perwakilan Rakyat. Pembicara antara lain Ketua Dewan Pengarah BPN Prabowo-Sandi, Amien Rais; Wakil Ketua Umum Gerindra Fadli Zon, Rocky Gerung dan mantan Anggota KPU Chusnul Mariyah.

(Baca: 3 Faktor Ini Lebih Pengaruhi Suara Jokowi Ketimbang Kampanye Terbuka)

Amien menyatakan ungkapan terhadap persoalan DPT tak bertujuan untuk mendeligitimasi penyelenggaraan pemilihan umum. "Kami sama sekali bukan deligitimasi tapi merelegitimasi. Kami buat sama-sama enak dalam hal yang belum diperbaiki," kata Amien, Selasa (26/3).

Fadli Zon menyebutkan BPN menemukan dugaan sebanyak 17,5 juta DPT bermasalah. Angka tersebut berasal dari jumlah pemilih dengan tanggal kelahiran yang sama dalam jumlah jumbo. Pemilih dengan tanggal kelahiran 1 Januari mencapai 2,3 juta, 1 Juli sebanyak 9,8 juta, dan 31 Desember sebanyak 5,4 juta.

"Yang bermasalah ini harus diselesaikan, jangan sampai ada ketidakpercayaan kepada penyelenggara pemilu," kata Fadli di sela acara.

(Baca: KPU Minta Elite Politik Tak Ikut Sebarkan Disinformasi)

Fadli menuding kesalahan awal sudah jelas terjadi sejak pencatatan penduduk di Kementerian Dalam Negeri. Makanya Fadli meminta KPU memperbaiki soal data pemilih. Politisi Partai Gerindra itu juga mengajak KPU duduk bersama untuk memeriksa data pemilih yang benar sekali lagi. "Mau bicara revolusi industri 4.0 urusan data begini saja tidak becus," kata dia.

Desak Selesaikan Masalah DPT Sebelum Pilpres

BPN Prabowo-Sandi mendesak KPU untuk segera menyelesaikan DPT yang diduga bermasalah. KPU diminta melakukan verfikasi sebelum pemilihan presiden.

Halaman:
Reporter: Antara
Editor: Yuliawati
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...