Kemenkes Luncurkan SatuSehat, Platform Tunggal Aplikasi Kesehatan

Yuliawati
Oleh Yuliawati
26 Juli 2022, 17:46
aplikasi, SatuSehat
Kementerian Kesehatan
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin meluncurkan platform tunggal SatuSehat di Jakarta, Selasa (26/7).

Kementerian Kesehatan RI meluncurkan platform tunggal untuk mengintegrasikan seluruh sistem operasional aplikasi pelayanan kesehatan di Indonesia. Platform aplikasi Indonesia Health Services (IHS) itu dinamakan SatuSehat.

"Secara garis besar, ada program yang mengintegrasikan data, jadi seperti ini (SatuSehat) adalah contohnya," kata Budi Gunadi Sadikin usai meluncurkan platform tunggal SatuSehat di Jakarta, Selasa (26/7).

Budi mengatakan platform tersebut menyederhanakan aplikasi yang kini tersedia di berbagai fasilitas pelayanan kesehatan. Hingga kini, sebanyak 32 aplikasi layanan di rumah sakit telah terintegrasi dengan platform SatuSehat.

Kemenkes menargetkan seluruh aplikasi layanan kesehatan di Indonesia terintegrasi dalam platform tunggal bernilai investasi Rp 40 miliaran itu paling lama Desember 2023.

"Ini pilot project ada 32 aplikasi. Tapi kami memberikan target sampai akhir 2023 semuanya sudah masuk, baik rumah sakit, puskesmas, juga laboratorium dan apotek," ujarnya.

Menurut Budi pengelola rumah sakit yang kini dilengkapi dengan sistem informasi digital yang relatif baik, umumnya lebih mudah mengintegrasikan data mereka ke dalam SatuSehat.

Halaman:
Reporter: Antara
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...