Siap-siap BBM Naik, Presiden Jokowi Mulai Bagikan Bansos Hari Ini

Rizky Alika
31 Agustus 2022, 10:53
BBM, Jokowi
Antara
Presiden Jokowi membagikan bansos yang anggarannya berasal dari pengalihan subsidi BBM mulai Rabu (31/8) di Papua.

Pemerintah memberi sinyal akan menaikkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) dengan mengalihkan subsidi dalam bentuk bantuan sosial (bansos) senilai Rp 24,17 triliun. Presiden Joko Widodo membagikan Bantuan Langsung Tunai (BLT) BBM mulai hari ini.

Penyaluran BLT dimulai di Kantor Pos Kabupaten Jayapura, Sentani. "Kita telah memulai pembagian BLT BBM yang diberikan kepada masyarakat selama empat bulan," kata Jokowi di Jayapura, Rabu (31/8).

BLT diberikan sebesar Rp 150 ribu per bulan. Dengan demikan, total BLT yang disalurkan mencapai Rp 600 ribu setiap Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dengan penyaluran sebanyak dua kali.

Jumlah BLT yang diberikan setiap penyaluran sebesar Rp 300 ribu. Penyaluran BLT akan dilakukan oleh PT Pos Indonesia.

Kepala Negara mengatakan, total penerima BLT mencapai 20,6 juta KPM. Pemberian bantuan dilakukan agar daya beli masyarakat menjadi lebih baik.

Selain pemberian BLT, pemerintah juga memberikan subsidi bagi 16 juta pekerja dengan gaji di bawah Rp 3,5 juta. Bantuan subsidi yang diberikan sebesar Rp 600 ribu setiap pekerja.

Selain itu, pemerintah juga menyediakan bansos dari 2% alokasi Dana Alokasi Umum (DAU) dan Dana Bagi Hasil (DBH). Pemerintah pusat menyerahkan masing-masing kepala daerah untuk mengatur skemanya.

Halaman:
Reporter: Rizky Alika
Editor: Yuliawati
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...