Biden Dorong Aturan Pendanaan Cip hingga AI agar AS Bisa Saingi Cina

Fahmi Ahmad Burhan
11 Maret 2022, 11:02
Amerika, cina, biden
ANTARA FOTO/REUTERS/The White House/Handout /aww/sad.
Presiden AS Joe Biden di Gedung Putih di Washington, AS, Senin (21/2/2022).

Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden menekan Kongres AS agar segera menyelesaikan Rancangan Undang-Undang (RUU) inovasi bipartisan. RUU itu akan mengatur mengenai pendanaan teknologi seperti cip (chipset) hingga kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) agar AS bisa bersaing dengan Cina.

"Intinya, RUU inovasi bipartisan ini akan memungkinkan kami untuk mencap lebih banyak produk buatan Amerika. Ini akan meningkatkan keamanan nasional dan keamanan ekonomi," kata Biden dikutip dari South China Morning Post, pada Kamis (10/3).

Biden menginginkan agar RUU itu segera rampung, meskipun Kongres AS juga memiliki versi RUU mereka sendiri. Kongres bakal membutuhkan waktu beberapa pekan sebelum versi final dan kompromi dari RUU tersebut rampung.

Regulasi itu akan mencakup potensi pendanaan sebesar US$ 52 miliar untuk industri cip AS. Apalagi, teknologi cip penting digunakan dalam segala hal, mulai dari mobil hingga komputer, yang sama-sama ingin dikuasai oleh Washington dan Beijing.

“Mungkin tidak ada produksi yang lebih penting daripada merebut kembali kepemimpinan AS dan masa depan semikonduktor,” kata Biden.

RUU itu juga berpotensi mencakup pendanaan penelitian teknologi baru di berbagai bidang seperti AI, robotika, dan komputasi kuantum.

Pemerintahan Biden telah memperingatkan bahwa AS harus mengeluarkan lebih banyak dana untuk penelitian jika ingin memenangkan persaingan ekonomi dengan Beijing.

AS memang bersaing ketat dengan Cina dalam mengembangkan teknologi terkini. AS misalnya telah mengkaji pengembangan teknologi internet generasi keenam atau 6G sejak 2019. Saat itu, mantan Presiden AS Donald Trump menyatakan bahwa Negeri Paman Sam bakal mengadopsi 6G sesegera mungkin.

Halaman:
Reporter: Fahmi Ahmad Burhan
Editor: Yuliawati
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...