Grup Lion dan AirAsia Tambah Puluhan Ribu Kursi Selama Mudik

Ameidyo Daud Nasution
10 Juni 2017, 07:00
Pesawat Lion
Donang Wahyu | KATADATA

Lion Air Group akan menambah kursi penerbangan selama musim mudik Lebaran tahun ini. Total jumlahnya 30 ribu kursi penumpang pada semua maskapai di bawah Grup Lion. 

Presiden Direktur Lion Air Group Edward Sirait mengatakan penambahan kursi tersebut akan dilakukan sejak 15 Juni hingga 15 Juli mendatang. Penambahan ini berlaku di masing-masing anak usaha Lion Air Group seperti Lion Air, Wings Air, hingga Batik Air.

Rute yang mendapat tambahan kursi pada maskapai Lion Air antara lain rute Jakarta menuju Surabaya, Yogyakarta, Semarang, Banjarmasin, Yogyakarta, serta Solo. “Lalu ada lagi rute Surabaya (dari dan ke) Batam, Banjarmasin, serta Balikpapan,” kata Edward di sela-sela acara berbuka puasa bersama di kantor Lion Air Group, Jakarta, Jumat (6/9).  

Sementara itu, penambahan kursi pada Wings Air untuk rute penerbangan Denpasar-Bima, Ambon – Luwuk, Semarang - Pangkalan Bun, dan Fak-Fak – Kaimana. Adapun, untuk maskapai Wings Air, penambahan kursi dilakukan pada rute dari dan menuju Jakarta, Yogyakarta, Padang, Solo, serta Balikpapan.

“Batik Air itu untuk penerbangan Halim Perdanakusumah (Jakarta) rata-rata semua akan ditambah, tapi penerbangan malam,” kata Edward.

Halaman:
Editor: Yura Syahrul
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...