Investasi Kilang Minim karena Investor Butuh Kepastian Pasokan

Yura Syahrul
31 Agustus 2015, 18:32
Kilang Minyak
KATADATA

KATADATA ? Meski dihadang oleh perlambatan ekonomi global dan domestik, Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) mencatat animo investasi asing yang masuk ke Indonesia tetap tinggi. Investasi langsung asing itu merambah ke berbagai sektor, mulai dari manufaktur, infrastruktur, jasa keuangan hingga energi. Namun, investasi kilang minyak oleh pemodal asing hingga kini masih minim.

Deputi Bidang Pengendalian dan Pelaksanaan Penanaman Modal BKPM Azhar Lubis mengungkapkan, sampai saat ini belum ada investor asing yang mengajukan minatnya untuk berinvestasi kilang di Indonesia. Kendala utama investasi kilang tersebut adalah tidak adanya jaminan pasokan minyak oleh pemerintah Indonesia. Padahal, pasokan minyak ini menjadi prasyarat bagi para investor kilang. 

"Kepastian stok harus, karena kalau tidak ada stok maka susah,? kata Azhar di Jakarta, Senin (31/8). Ia memperkirakan, jaminan pasokan minyak ke kilang tersebut minimal selama 10 tahun ke depan.

Advertisement

Menurut Azhar, Indonesia masih membutuhkan setidaknya dua kilang baru minyak. Kebutuhan ini jika dihitung dari total kapasitas kilang yang ada di Indonesia saat ini diperkirakan sebesar 1,17 juta barel per hari (bph). Namun, karena umur kilang yang sudah tua, kemampuan produksi minyaknya hanya sebesar 719 ribu bph. 

Sementara itu, kebutuhan bahan bakar minyak (BBM) saat ini diperkirakan sekitar 1,36 juta barel per hari. Artinya, saat ini masih ada defisit produksi minyak sebesar 640.000 bph. Untuk menambal defisit tahun ini, setidaknya butuh dua kilang baru berkapasitas masing-masing 300.000 bph dan merevitalisasi kilang yang sudah ada.

Selain masalah pasokan, investasi kilang minyak ini juga membutuhkan biaya yang besar dan memiliki risiko yang tinggi. Meski begitu, BKPM terus mengupayakan agar ada investor yang berinvestasi membangun kilang di Indonesia. "Kami tetap mengupayakan oil refinery yang baru,? kata Azhar. Ia pun berharap, lawatan BKPM ke Timur Tengah pada bulan September nanti bisa menggaet calon investor kilang ke Indonesia. ?Kalau dapat satu komitmen investasi itu bagus.? 

Halaman:
Reporter: Arnold Sirait
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement