Sri Mulyani Masuk Kabinet, Bursa Saham dan Rupiah Menguat

Yura Syahrul
Oleh Yura Syahrul - Desy Setyowati
27 Juli 2016, 12:54
Bursa
Arief Kamaludin|KATADATA

Para pelaku di pasar modal dan pasar keuangan merespons positif pengumuman perombakan (reshuffle) Kabinet Kerja jilid II oleh Presiden Joko Widodo pada Rabu (27/7) siang ini. Terutama penunjukan Sri Mulyani sebagai Menteri Keuangan. Indeks harga saham gabungan (IHSG) melonjak sementara mata uang rupiah menguat terhadap dolar Amerika Serikat (AS).

Pada penutupan perdagangan sesi pertama di Bursa Efek Indonesia (BEI), IHSG berada di level 5.278 atau naik 1,03 persen dibandingkan akhir perdagangan kemarin. Bahkan, pada awal perdagangan hari ini, IHSG sempat menembus level 5.300.

Advertisement

Kenaikan IHSG di tengah bervariasinya arah indeks bursa saham di kawasan Asia Pasifik pada Rabu ini. Indeks Hang Seng di bursa Hong Kong malah turun 0,3 persen, sedangkan indeks Nikkei 225 di bursa Tokyo, Jepang, naik 2,1 persen. Adapun indeks MSCI Asia Pasifik, yang mencerminkan indeks bursa saham utama di kawasan ini, naik tipis 0,3 persen.

Para pelaku di pasar keuangan juga merespons positif perombakan kabinet jilid II tersebut. Hingga pukul 12.00 WIB, Rabu siang ini, rupiah di pasar spot berada di level 13.115 per dolar AS atau menguat 0,5 persen dibandingkan hari kemarin. Bahkan, mata uang Indonesia sempat menyentuh level 13.107 per dolar AS pada perdagangan hari ini.

Kepala Riset Universal Broker Indonesia, Satrio Utomo, mengatakan para pelaku pasar memang sudha mendengar kabar dan berspekulasi sejak pagi hari mengenai masuknya Sri Mulyani sebagai Menteri Keuangan. ?Itu membuat saham perbankan bergerak naik lumayan banyak di tengah kinerja yang tidak terlalu bagus,? katanya kepada Katadata.

(Baca: Reshuffle Rabu Siang Ini, Sri Mulyani Bakal Masuk Kabinet)

Menurut Satrio, pelaku pasar menaruh harapan besar kepada Direktur Pelaksana Bank Dunia ini bakal mampu mengawal program-program Jokowi di bidang ekonomi. ?Istilahnya dengan target tinggi yang dicanangkan Jokowi, pasar berharap Sri Mulyani menjadi Menkeu sehingga target itu bisa visible. Seperti target tax amnesty (pengampunan pajak) bisa lebih sukses.?

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement