5 Fakta dan Sinopsis Death on the Nile, Dibintangi Gal Gadot
ZIGI – Film Death on the Nile tengah jadi perbincangan usai dilarang tayang di dua negara, Lebanon dan Kuwait. Hal itu dilaporkan karena bintang film Death on the Nile adalah Gal Gadot, aktris berdarah Israel.
Film ini juga merupakan sekuel dari film Murder on the Orient Express (2017). Di samping itu, film garapan sutradara Kenneth Branagh ini sempat ditunda penayangannya karena pandemi Covid-19. Yuk simak fakta menarik dan sinopsis Death on the Nile di bawah ini!
Baca Juga: Potret Baru Gal Gadot di Film Death on The Nile Tayang Februari 2022
Sinopsis Death on the Nile
Film Death on the Nile diangkat dari novel berjudul sama karangan Agatha Christie tahun 1937. Mengambil latar di tahun 1930-an, film ini mengisahkan tentang Simon Doyle, pemuda tampan yang memiliki kehidupan kurang beruntung.
Ia bertunangan dengan Jacqueline de Bellefort yang terlahir dari kalangan aristokrat Prancis namun mereka jatuh miskin. Suatu hari, Jacqueline memperkenalkan Simon Doyle pada Linnet Ridgeway agar mendapatkan pekerjaan.
Namun, Simon malah jatuh cinta dengan Linnet. Lalu, Simon dan Linnet pun melakukan perjalanan dengan kapal pesiar mewah dan menyusuri sungai Nil. Mereka kemudian bertemu dengan detektif Hercule Poirot yang tengah berlibur dan melakukan perjalanan ke Mesir.
Tak disangka, perjalanan Simon dan Linnet dihiasi oleh tragedi pembunuhan. Di saat itu, Hercule Poirot langsung bertindak untuk menemukan dalang di balik peristiwa tragis tersebut.
Pemain Death on the Nile
Kenneth Branagh didapuk sebagai pemeran Hercule Poirot, seorang detektif terkenal. Armie Hammer berperan sebagai Simon Doyle, suami Linnet. Lalu, Gal Gadot berperan sebagai Linnet Ridgeway, istri Simon dan mantan teman Jacqueline.
Selain mereka, ada beberapa pemain lainnya yakni Tom Bateman sebagai Bouc, orang kepercayaan Hercule Poirot. Ada pula Russell Brand, seorang dokter. Kemudian ada Rose Leslie, Emma Mackey hingga Letitia Wright.
Film Death on the Nile Dilarang Tayang di 2 Negara
Dikutip dari Independent pada Minggu, 13 Februari 2022, film ini dilarang tayang di Kuwait dan Lebanon karena Gal Gadot yang merupakan aktris Israel. Dilaporkan bahwa Gal Gadot mendukung militer Israel yang menyebabkan film tersebut dilarang tayang di dua negara itu.
Sebelumnya, Lebanon juga sempat melarang film Wonder Woman (2017) yang dibintangi Gal Gadot karena alasan yang sama. Sayangnya, Gal Gadot belum memberikan komentar terkait hal ini.
Gal Gadot Bicara Soal Karakternya di Film Death on the Nile
Gal Gadot mengaku senang memainkan karakter Linnet Ridgeway. Tak hanya itu, dia juga merasa bahagia bisa bekerja sama dengan Kenneth Branagh dan mengungkapkan telah belajar banyak dari sutradara tersebut.
“Dia (Karakter Linnet Ridgeway) sangat egois, tetapi pada saat yang sama, dia memiliki begitu banyak hati. Dia sangat terbiasa dengan segala sesuatunya dengan caranya sendiri, tetapi kadang juga kesepian,” tutur Gal Gadot dikutip dari Stack.
Kata Kenneth Branagh Soal Film Death on the Nile
Kenneth mengungkapkan bahwa film ini sangatlah gelap. Sutradara yang pernah mengarahkan film Thor (2011) ini menjelaskan bahwa Death on the Nile berkaitan dengan cinta, nafsu hingga emosi.
“Ini adalah jenis film yang sangat gelap, sangat seksi dan meresahkan. Death on the Nile tentu saja memberikan catatan perjalanan karena membawa Anda ke tempat-tempat berbeda yang besar dan menarik, tetapi sangat tidak nyaman karena ini berkaitan dengan cinta, kepemilikan, nafsu, kecemburuan, emosi ,” tutur Kenneth.
Film Death on the Nile Diperkirakan Puncaki Box Office
Diketahui bahwa Death on the Nile tayang secara global pada Jumat, 11 Februari 2022. Dikutip dari Variety, film itu tampaknya akan berada di puncak box office pekan ini atau pada 11-13 Februari 2022 dengan pendapatan US$ 12,8 juta Rp183 miliar.
Pasalnya, pendapatan debut di hari Jumat lalu mencapai US$ 5,1 juta atau sekitar Rp73 miliar. Film Death on the Nile yang dibintangi Gal Gadot ini sudah bisa ditonton di bioskop Indonesia. Namun perlu diingat bahwa penonton harus tetap mematuhi protokol kesehatan di tengah pandemi Covid-19.
Baca Juga: Fakta dan Sinopsis Red Notice, Film Netflix Termahal Ada Gal Gadot