Spoiler dan Link Baca One Piece 1042, Pemenang Tak Membutuhkan Alasan
ZIGI – Spoiler One Piece 1042 sudah banyak beredar di internet. Petualangan Monkey D Luffy di Onigashima masih terus berlanjut melawan kekuatan Kaido yang sulit dikalahkan.
Seperti apa kelanjutan petualangan Bajak Laut Topi Jerami? Kapan bab terbaru rilis dan di mana membacanya? Yuk, simak sampai habis artikel ini biar kamu bisa mendapatkan jawabannya. Keep scrolling!
Baca Juga: Spoiler dan Link Baca Manga One Piece 1041, Luffy Siap Kalahkan Kaido
Recap One Piece 1041
Dilansir dari Mangaplus, Rabu, 2 Maret 2022, One Piece chapter 1041 diberi judul Komurasaki. Pada bagian ini, pembaca disuguhkan dengan terungkapnya fakta terbaru Zunesha yang ternyata menjadi teman Joy Boy pada 800 tahun yang lalu
Rahasia tersebut diungkapkan oleh Momonosuke yang juga sudah ditunggu kemunculannya oleh Zunesha. Istana Kaido di chapter ini kondisinya semakin seru dengan pertarungan Raizo yang akhirnya mengalahkan Fukurokuju.
Sementara itu, Orochi kalah setelah Komurasaki menancapkan batu laut ke tubuhnya hingga ia tidak bisa merubah wujudnya. Begitu pula dengan pertarungan epik Kaido dan Luffy masih belum menemukan titik akhir.
Spoiler One Piece 1042: Pemenang Tidak Membutuhkan Alasan
Menurut bocoran, One Piece chapter 1042 akan diberi judul Winners Need No Excuse atau Pemenang Tidak Membutuhkan Alasan. Pada bagian sampul, Oven tampak membawa buku Vinsmoke ke Whole Cake Island.
Cerita kemudian dibuka dengan momen dari X Drake yang bangkit kembali usai mendapat serangan CP0 dan melakukan serangan balik. Drake sukses melancarkan serangan ke salah satu anggota CP0 namun ia justru kembali mendapat serangan balik.
Drake terkena tusukan dari anggota CP0 melalui sebuah jurus teknik Rokushiki yang dikenal dengan istilah Shigan. Di pertarungan ini, CP0 masih bisa menunjukkan kekuatan dahsyat meski Drake dan Apoo telah membuat aliansi untuk menyatukan kekuatan.
Pertarungan Luffy menghadapi Kaido juga tidak kalah menarik. Tiga Drunk Mode atau Mode Mabuk dari Kaido dikeluarkan dan di sisi lain, Luffy mengerahkan kekuatan Boundman yang memanfaatkan teknik baru Gomu Gomu no Over Kong Gun.
Akan tetapi, Kaido menggunakan serangan baru bernama Hourai Hakkei yang digunakan untuk menghajar Luffy secara membabi buta. Di momen inilah, Kaido teringat dengan pertarungan melawan Kozuki Oden 20 tahun yang lalu.
Kejadian dua dekade ke belakang itu, membuat Oden teralihkan perhatiannya oleh Kurozumi Higurashi yang menyamar menjadi Momonsouke. Hal itulah yang mirip dengan apa yang dilakukan Luffy ketika ia teralihkan konstentrasinya pada bos CP0.
Tanggal Rilis dan Link Baca Manga One Piece Chapter 1042
Menurut informasi, manga One Piece Chapter 1042 dengan judul Pemenang Tidak Membutuhkan Alasan akan rilis pada Minggu, 6 Maret 2022. Kamu bisa membaca One Piece 1042 secara legal melalui situs Mangaplus di sini.
Baca Juga: Spoiler dan Link Baca Manga One Piece 1040, Zunesha Semakin Dekat
