Daftar Box Office 8-10 April 2022, Sonic The Hedgehog 2 Geser Morbius

Image title
11 April 2022, 13:34
Morbius dan Sonic The Hedgehog 2
Instagram
Morbius dan Sonic The Hedgehog 2

ZIGI – Film Sonic The Hedgehog 2 menggebrak box office akhir pekan kemarin atau pada 8-10 April 2022. Selain menggeser kedudukan film Morbius, Sonic 2 ini mendapatkan penghasilan pekan debutnya sebesar Rp1 triliun.

Berkat penghasilan yang fantastis, Sonic The Hedgehog 2 yang dibintangi oleh Jim Carrey ini berhasil memecahkan rekor box office untuk film adaptasi video game. Simak artikelnya di bawah ini!

Baca Juga: Daftar Box Office 1-3 April 2022, Morbius Dikritik Meski Raup Rp561 M

Sonic The Hedgehog 2 Pecahkan Rekor

Sonic The Hedgehog
Photo : Instagram/@sonicmovie
Sonic The Hedgehog

Film Sonic The Hedgehog 2 yang rilis di bioskop Amerika Serikat pada 8 April 2022 berhasil menduduki puncak box office dengan penghasilan selama tiga hari sebesar US$ 71 juta atau sekitar Rp1 triliun. Pencapaian itu juga mencetak rekor opening weekend terbesar yang pernah ada untuk adaptasi video game.

Awalnya, rekor tersebut dipegang oleh Sonic The Hedgehog yang tayang pada 2020 lalu. Film pertamanya itu mendapatkan pekan debut sebesar US$ 58 juta atau sekitar Rp833 miliar. Secara keseluruhan, Sonic The Hedgehog yang tayang di awal pandemi Covid-19 itu mengantongi US$ 319 juta atau sekitar Rp4,5 triliun di seluruh dunia.

Sementara sekuelnya, baru tiga hari ditayangkan sudah mendapatkan US$ 141 juta atau Rp2 triliun secara global. Belum berhenti sampai situ, Sonic 2 juga menjadi pembukaan tiga hari terbesar Paramount sejak 2014.

“Ini adalah pembukaan yang luar biasa. Dengan ulasan yang solid dan skor penonton yang sangat baik, Sonic akan berjalan dengan baik,” kata David A Gross konsultan film Franchise Entertainment Research dikutip dari Variety pada Senin, 11 April 2022.

Sonic The Hedgehog 2 melanjutkan cerita di film pertamanya dan masih memunculkan Jim Carrey sebagai Doctor Robotnik. Di film pertama, Sonic berhasil mengalahkan Robotnik dan membawanya ke tempat yang asing. Kini, Robotnik telah kembali dan akan memburu kekuatan dari Master Emerald. Sonic si landak biru pun berusaha untuk menggagalkan rencana Robotnik.

Morbius Turun ke Posisi Kedua

The Lost City dan Morbius
Photo : Instagram
The Lost City dan Morbius

Minggu lalu, film Morbius yang dibintangi oleh Jared Letto berada di puncak box office. Meski begitu, film tersebut menerima kritikan dari penonton karena dinilai kurang baik salah satunya dari segi CGI. Kini, Morbius ada di tempat kedua dengan pendapatan US$ 10,2 juta atau sekitar Rp146 miliar.

Ada penurunan sebesar 74 persen sehingga total pendapatan Morbius secara global sebesar US$ 126,3 atau sekitar Rp1,8 triliun. 

Film The Lost City berada di urutan ketiga dengan pendapatan US$ 9,2 juta atau sekitar Rp132 miliar. Lalu, ada film Ambulance yang dibintangi Jake Gyllenhaal dan Yahya Abdul Mateen II dengan pendapatan sebesar US$ 8,7 juta atau sekitar Rp125 miliar.

Melengkapi lima besar ada film The Batman dengan US$ 6,5 juta atau Rp93 miliar. Secara keseluruhan, film superhero Robert Pattinson ini mendapatkan US$ 735 juta atau sekitar Rp10 triliun. Film ini juga akan tayang di HBO Max pada 19 April 2022.

Demikian daftar box office selama 8-10 April 2022. Film Sonic The Hedgehog 2, The Batman, The Lost City hingga Morbius masih tayang di bioskop Indonesia.

Baca Juga: Link Nonton Film Morbius Sub Indo, Cerita Vampir dari Tahun 1971

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...