Tayang Bareng, Cillian Murphy Akui Tak Sabar Nonton Film Barbie

Image title
17 Juli 2023, 11:00
Cillian Murphy dan film Barbie
Berbagai sumber
Cillian Murphy dan film Barbie

ZIGI – Industri film tengah ramai dengan persaiangan antara Oppenheimer dan Barbie. Alih-alih memperlihatkan perseteruan, kedua belah pemain justru saling mendukung. Terbaru Cillian Murphy mengungkapkan rencananya untuk menonton film yang dibintangi Margot Robbie tersebut.

Cillian Murphy juga memuji Greta Gerwig dan Christopher Nolan yang sama-sama berhasil menggarap dua film berbeda tapi ikonik. Simak berita lengkapnya di bawah ini.

Baca juga: Cillian Murphy Bangga Jadi Pemain Baru di Film A Quiet Place Part II

Tayang Bareng, Cillian Murphy Akui Tak Sabar Nonton Film Barbie

Cillian Murphy
Photo : Instagram @movieshmood
Cillian Murphy

Usai Margot dan Greta yang memperlihatkan dukungan untuk Oppenheimer dan Mission Impossible 7, giliran Cillian yang ikutan beri semangat untuk film lawan. Aktor 47 tahun ini menegaskan ia akan menonton Barbie di minggu pertama penayangan.

“Tentu saja, aku akan 100% menonton Barbie. Aku tidak sabar menunggu hari itu. Kupikir ini jadi momen luar biasa untuk industri perfilman dan penonton, bahwa di hari yang sama kita disuguhkan dua film luar biasa dari dua filmmaker hebat. Ya, kamu dapat menghabiskan satu hari penuh berada di bioskop. Apa yang lebih baik dari hal itu?,” katanya dalam wawancara dengan IGN dikutip Zigi.id dari People.

Antusiasme Cillian juga tercermin dalam kelakukan penggemarnya. Tercatat ada lebih dari 20 ribu tiket sudah terjual di bioskop AMC Theaters, Amerika. Ribuan tiket tersebut dipesan oleh penonton yang ingin menyaksikan kedua film di hari yang sama yaitu pada 21 Juli 2023 (waktu Amerika).

Oppenheimer dan Barbie Suguhkan Pemain-pemain Papan Atas

Oppenheimer dan film Barbie
Photo : Berbagai sumber
Oppenheimer dan film Barbie

Oppenheimer akan menyuguhkan cerita yang lebih kelam karena berlatar cerita tentang pembuatan bom atom pada Perang Dunia II. Sedangkan Barbie, dengan warna dominan merah muda punya jalan cerita yang lebih ramah anak. Meski begitu keduanya menyuguhkan daftar pemain yang aktingnya layak ditunggu.

Nolan misalnya menggaet nama-nama populer yang filmnya jarang gagal di pasaran. Sebut saja Florence Pugh, Matt Damon, Emily Blunt, Robert Downey Jr., Josh Hartnett, Gary Oldman, Jack Quaid, Rami Malek, Dane DeHaan, dan Josh Peck.

Sementar Greta Garwig dengan hati-hati juga memilih jajaran pemain yang tak kalah mentereng. Margot Robbie dan Ryan Gosling dinilai sesuai dengan gambaran penonton soal sosok Barbie dan juga Ken. Pemain lain yang terlibat adalah Issa Rae, America Ferrera, hingga Dua Lipa.

Tampaknya di Indonesia, penggemar juga akan memenuhi bioskop pada 19 Juli 2023 untuk menonton Barbie dan Oppenheimer. Apalagi Cillian Murphy sendiri telah menyatakan support besar-besaran untuk Margot Robbie dan kawan-kawan.

Baca juga: Bukan Margot Robbie, Gal Gadot Hampir Memerankan Barbie

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...