Profil dan Biodata Jharna Bhagwani: Agama, Keluarga, Pacar, TikTok

Image title
1 September 2021, 12:58
Jharna bhagwani
Instagram/@jharnabhagwani
Jharna bhagwani

ZIGI – Jharna Bhagwani baru merilis single terbaru berjudul Tell Me pada Jumat, 27 Agustus 2021. Lagu yang dikomposeri Eka Gustiwana ini langsung viral di TikTok dan bahkan video klipnya sudah ditonton hingga 394 ribu pengguna YouTube.

Nama Jharna Bhagwani sudah melambung sejak pertengahan tahun 2020 lalu. Kala itu, ia membuat video Lathi Make Up Challenge dan berhasil dilirik oleh si pemilik lagu Lathi yakni Weird Genius feat Sara Fajira. Penasaran dengan sosok Jharna Bhagwani? Yuk simak artikelnya sampai habis!

Baca Juga: Lirik Lagu Tell Me - Jharna Bhagwani dan Terjemahan, Soal Pacar Toxic

Keluarga Jharna Bhagwani

image
Photo : Instagram/@jharnabhagwani

Jharna Bhagwani merupakan seorang konten kreator dan penyanyi yang lahir pada 26 Agustus 2002. Jharna memiliki darah blasteran Indonesia-India. Ibunya bernama Yaya Bhagwani yang memiliki darah Jawa-Betawi sementara ayah Jharna berasal dari India. Dia memiliki seorang kakak bernama Deephasanil Bhagwani.

Agama Jharna Bhagwani adalah Islam. Cita-citanya ingin menjadi pebisnis seperti orang tuanya. Jharna pernah bersekolah di Gandhi Memorial Intercontinental School. Perempuan 19 tahun ini mengatakan bahwa dirinya lancar bahasa Indonesia, India dan Inggris.

“Iya aku ngomongnya Inggris terus, aku (pernah sekolah) di Little Angel, ada sekolah kecil. Terus aku ke India selama tiga tahun, itulah kenapa aku bisa bahasa Hindi,” ungkap Jharna dikutip Zigi.id YouTube Cobaz Entertainment yang diunggah pada 27 November 2020.

Karier Jharna Bhagwani

image
Photo : Instagram/@jharnabhagwani

Jharna Bhagwani sudah tertarik dengan make up sejak usia dini. Kala itu, ia sering menonton tutorial make up di YouTube dan mencoba mempraktekannya dengan salah satu teman sekolahnya. Di usia 15 tahun, Jharna membuat konten make up di Instagram dan followers-nya pun terus bertambah. 

Sedangkan di YouTube, ia memulai kariernya dengan konten DIY (Do It Yourself) seperti merancang aksesori hingga barang-barang yang unik. Suatu hari, video di Instagramnya diunggah ulang oleh akun internasional dan membuat Jharna semakin bersemangat untuk mendalami konten make up.

Di tahun 2020, Jharna membuat make up challenge dengan diiringi lagu Lathi miliki Weird Genius dan Sara Fajira. Sejak saat itu, sosoknya dikenal oleh masyarakat Indonesia dan kini telah memiliki 3,3 juta followers Instagram serta 10,8 juta followers TikTok.

Belum berhenti sampai situ, Jharna akhirnya merambah dunia tarik suara dengan mengeluarkan lagu Tell Me pada 27 Agustus 2021. Lagu tersebut diciptakan bersama dengan komposer yang juga anggota Weird Genius, Eka Gustiwana. Lirik lagu Tell Me menggambarkan kisah cinta yang diliputi konflik pengkhianatan, kebingungan sampai hilangnya kepercayaan karena kekasihnya yang toxic.

 

Penghasilan Jharna Bhagwani

image
Photo : Instagram/@jharnabhagwani

Jharna Bhagwani dikatakan memiliki penghasilan ratusan juta per bulan berkat media sosial. Pengakuan tentang gaji Jharna Bhagwani ini berawal dari wawancara dengan Raymond Chin pada awal Juli 2021 lalu.

“Sebagai konten kreator, itu adalah penghasilan terbesar lo gak sih? Banyak banget. Itu pasti 3 digit per bulan sih. Gue yakin sih,” kata Raymond.

“Iya tentu (ini penghasilan terbesarku) terutama di usia sekarang. Aamiin (penghasilan ratusan juta per bulan). Tapi balik lagi meskipun aku sekarang menghasilkan uang, aku gak tahu ini akan sampai kapan. Jadi aku harus menghemat dan menabung,” balas Jharna. 

Baca Juga: Berkat TikTok, Gaji Jharna Bhagwani Ratusan Juta di Usia 18 Tahun

Jharna Bhagwani Ngaku Pernah Dibully

image
Photo : Instagram/@jharnabhagwani

Jharna mengaku pernah menjadi korban perundungan di sekolah. Hal itulah yang membuatnya canggung memiliki teman dan bahkan beberapa kali pindah sekolah. Sampai pada akhirnya, dia hanya menghabiskan waktu dengan dunianya sendiri seperti menonton film kartun dan YouTube saat pulang sekolah. 

Dia hanya memiliki satu teman di sekolahnya yang memiliki karakter yang mirip dengan dia. Padahal, Jharna pernah bermimpi ingin masuk geng populer di sekolah. Jharna juga berkata meski tidak memiliki teman, dia tetap bahagia dan menikmati kehidupannya.

Jharna Bhagwani Belum Pernah Pacaran

image
Photo : Instagram/@jharnabhagwani

Jharna mengungkapkan bahwa dia belum pernah berpacaran seumur hidupnya. Hal itu karena ia telah berjanji pada sang ayah untuk tidak berkencan hingga usia 19 tahun. Jharna mengatakan mungkin tidak ada laki-laki yang tertarik dengannya karena ia tidak populer di sekolah dan hanya memiliki teman sedikit. 

“Aku gak pernah pacaran. Aku janji ke ayahku gak akan pacaran hingga usia 19 tahun. Ya, aku masih kecil saat aku ngomongin janji itu. Tapi mau pacaran juga kayaknya gak akan ada yang suka sama aku,” ungkap Jharna di YouTube Deddy Corbuzier.

Biodata Jharna Bhagwani

image
Photo : Instagram/@jharnabhagwani

  • Nama Lengkap: Jharna Bhagwani
  • Nama Panggilan: Jharna
  • Tempat, Tanggal Lahir: 26 Agustus 2002
  • Agama: Islam
  • Orang Tua: Yaya Bhagwani (ibu)
  • Saudara: Deephasanil Bhagwani (kakak)
  • Pendidikan: Gandhi Memorial Intercontinental School
  • Pekerjaan: Konten kreator, penyanyi
  • Akun Instagram: @jharnabhagwani
  • Akun YouTube: Jharna Bhagwani
  • Akun TikTok: @jharnabhagwani

Itulah profil dan biodata Jharna Bhagwani, si pelantun lagu Tell Me. Lagu Tell Me telah banyak digunakan oleh artis TikTok lainnya termasuk Tasya Farasya hingga Nanda Arsyinta yang ikut membuat konten transisi make up unik.

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview

Cek juga data ini

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...