Profil dan Biodata Rizky Nazar: Agama, Keturunan, Pacar, Film

Image title
5 Oktober 2021, 14:47
Rizky Nazar
Instagram/@rizkynazar20
Rizky Nazar

ZIGI – Wajah tampan aktor blasteran Arab, Rizky Nazar banyak menghiasi layar lebar, sinetron dan FTV. Yang terbaru, ia akan beradu akan dengan Tissa Biani dalam serial remake Cinta Fitri di WeTV Original sebanyak 15 episode.

Nah kali ini, Zigi.id telah menyiapkan artikel tentang profil dan biodata Rizky Nazar biar kamu makin kenal dengan aktor kelahiran Bali yang satu ini. Seperti apa perjalanan sukses seorang Rizky Nazar hingga menjadi aktor papan atas Tanah Air? Simak informasi selengkapnya berikut ini.

Baca juga: 5 Fakta Serial Cinta Fitri, Rizky Nazar Jatuh Cinta ke Tissa Biani

1. Keluarga Rizky Nazar

Rizky Nazar
Photo : Instagram/@rizkynazar20
Rizky Nazar

Rizky Nazar Mubarak Basloom lahir di Singaraja, Bali, pada 7 Maret 1996. Ayahnya berdarah Arab, almarhum Nasar Mubarak Basloom, dan sang ibu Ika Surya. Rizky Nazar mempunyai kakak perempuan bernama Rizkina Nazar yang lahir pada 15 April 1993. 

Rizkina Nazar yang mempunyai paras blasteran Arab terjun ke dunia hiburan sebagai model dan selebgram dengan lebih dari 500 ribu followers (@rizkinanazarr). Ia menikah dengan seorang pilot bernama Satria Utama pada 2018 dan memiliki anak bernama Kenzie Algibran Ritonga. Rizky Nazar kerap mengunggah kebersamaan dengan keponakannya di media sosial.

Meskipun Rizky lahir di Pulau Dewata, saat ini ia telah menetap di Jakarta. Agama Rizky Nazar adalah Islam.

2. Pendidikan Rizky Nazar

Rizky Nazar
Photo : Instagram/@rizkynazar20
Rizky Nazar

Selama ini, banyak yang penasaran dengan pendidikan Rizky Nazar terutama para fansnya. Bedasarkan informasi yang diperoleh Zigi.id, ia pernah bersekolah di TKIT An Nur (2001-2002), Global Islamic School (2002-2008) dan Global Islamic School (2008-2011).

Kemudian, ia melanjutkan di SMA Negeri 14 Jakarta (2011-2014). Di masa inilah ia mulai sibuk di dunia entertainment sebagai pesinetron hingga sempat menunda kuliahnya. Pada tahun 2016, ia pernah mengabarkan ingin melanjutkan kuliah setelah tertunda selama dua tahun. Akan tetapi, saat ini belum diketahui Rizky Nazar kuliah di mana.

3. Sinetron dan FTV Rizky Nazar

Rizky Nazar
Photo : Instagram/@rizkynazar20
Rizky Nazar

Karier Rizky Nazar di dunia hiburan dimulai di tahun 2012 ketika bermain dalam sinetron Cinta Bersemi di Putih Abu-Abu The Series berperan sebagai Alex. Di sinetron debutnya itu, Rizky beradu akting dengan aktris dan aktor lainnya seperti Jessica Anastasya, Nahza Soebijakto dan Kevin Lukas.

Setahun berselang, nama Rizky Nazar kian melejit setelah berperan di sinetron Pesantren Rock n Roll season 3 (2013) sebagai Wahyu Subuh Junior. Rizky pun mulai mendapat beragam peran di sinetron lainnya seperti Tiba-Tiba Cinta (2014), Cantik-Cantik Magic (2015), High School Love Story (2015) dan masih banyak lagi.

Sementara itu di dunia FTV, Rizky Nazar sudah membintangi puluhan judul seperti Satu Montir Dua Cinta (2015), Serabi Bumbu Cinta (2015), Gadis di Pinggir Pantai (2015), Trayek Cinta No. 26 (2016), Tukang Sayur Reborn (2016), Cinta Anak Betawi Asli (2017) dan lain-lain.

Rizky Nazar juga bermain di webseries Serigala Terakhir The Series sebagai Ariel di tahun 2020. Ia dipasangkan dengan sang kekasih, Syifa Hadju membintangi webseries original WeTV, 17Selamanya (2021) dan film Till Death Do Us Part di Disney Hotstar.

 

4. Rizky Nazar dan Michelle Ziudith Menikah di Film

Rizky Nazar dan Michelle Ziudith menikah di film
Photo : Calon Bini
Rizky Nazar dan Michelle Ziudith menikah di film

Sementara di awal karier layar lebar, Rizky Nazar sering menjadi pasangan Michelle Ziudith. Keduanya terhitung sudah membintangi lima judul film romantis yakni Magic Hour (2015), ILY From 38.000 Ft (2016), London Love Story 2 (2017), Calon Bini (2019), Mecca I’m Coming (2019).

Di tahun 2019, Rizky Nazar bermain dalam film horor Sekte, Danur 3: Sunyaruri dan film romantis The Way I Love You dengan Syifa Hadju. Setahun kemudian, Rizky bermain film superhero, Satria Dewa: Gatotkaca bersama Yasmin Napper, Aghniny Haque, Yayan Ruhian, Cecep Arif Rahman, serta disutradarai oleh Hanung Bramantyo.

5. Rizky Nazar Jadi Penyanyi

Rizky Nazar
Photo : Instagram/@rizkynazar20
Rizky Nazar

Tak hanya piawai di bidang akting, Rizky Nazar juga menjadi penyanyi soundtrack film yang dibintangi. Lagu-lagu Rizky Nazar antara lain berjudul Takkan Lelah (2012), Cinta Abadi (2014) dan Rain (2015). Untuk lagu Cinta Abadi, ia menyanyikannya brsama Jessica Anastasya, lawan mainnya di sinetron Cinta Bersemi di Putih Abu-Abu The Series.

Lebih dari itu, Rizky Nazar pernah pula menjadi bintang video klip untuk beberapa Indonesia. Video klip yang dibintangi Iky antara lain Jangan Hilangkan Dia - Rossa (2015), Tentang Kau dan Aku - Michelle Ziudith (2016), Cinta Tanpa Alasan - Verrel Bramasta (2019) dan Bila Ku Jatuh Cinta - Verrell Bramasta (2019).

 

6. Biodata Rizky Nazar

Rizky Nazar
Photo : Instagram/@rizkynazar20
Rizky Nazar

  • Nama Lengkap : Rizky Nazar Mubarak Basloom
  • Nama Panggung : Rizky Nazar
  • Nama Panggilan : Iky
  • Tempat, Tanggal Lahir : Singaraja, Buleleng, Bali, 7 Maret 1996
  • Umur : 25 tahun
  • Agama : Islam
  • Profesi : Aktor, Model, Penyanyi
  • Tahun Aktif : 2012 - sekarang
  • Nama Orang tua : Nasar Mubarak Basloom (ayah), Ika Surya (ibu)
  • Saudara Kandung : Rizkina Nazar (adik perempuan)
  • Pendidikan: Global Islamic School (2002-2011), SMA Negeri 14 Jakarta (2011-2014)
  • Akun Instagram: @rizkynazar20
  • Akun TikTok: –
  • Akun Twitter: @rizkynazaarr
  • Akun YouTube: -

7. Pacar Rizky Nazar

Rizky Nazar dan Syifa Hadju
Photo : Instagram/@rizkynazar20
Rizky Nazar dan Syifa Hadju

Bagi kamu yang kepo dengan kisah cintanya, saat ini pacar Rizky Nazar adalah Syifa Hadju. Keduanya menjalin hubungan romantis bermula dari syuting film The Way I Love You pada tahun 2019 lho. Meski sempat mengelak terlibat cinta lokasi, namun pada Mei 2020 Syifa akhirnya mengaku kalau dirinya memang berpacaran dengan Rizky Nazar.

Segitu dulu ya guys profil dan biodata Rizky Nazar lengkap mulai dari keluarga, pendidikan, karier hingga pacarnya. Sebagai tambahan, mulai 5 Oktober 2021 serial Cinta Fitri yang dibintangi Rizky Nazar dan Tissa Biani sudah bisa disaksikan di WeTV.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...