7 Fakta Nguyen Thuc Thuy Tien, Pemenang Miss Grand International 2021

Image title
5 Desember 2021, 11:18
Nguyen Thuc Thuy Tien
Instagram/@missgrandinternational
Nguyen Thuc Thuy Tien

ZIGI – Nguyen Thuc Thuy Tien dinobatkan sebagai pemenang Miss Grand International 2021. Nguyen berhasil mengalahkan perwakilan dari Indonesia yakni Sophia Rogan dan 58 kontestan lainnya di ajang bergengsi tersebut.

Diketahui bahwa Miss Grand International 2021 telah digelar pada Sabtu malam, 4 Desember 2021 dan kini menjadi trending topic di Google Indonesia. Penasaran dengan sosok Nguyen Thuc Thuy Tien pemenang Miss Grand International 2021? Simak artikelnya sampai habis ya!

Baca Juga: Profil dan Biodata Sophia Rogan Miss Grand Indonesia 2021

1. Masa Kecil Nguyen Thuc Thuy Tien

Nguyen Thuc Thuy Tien
Photo : Instagram/@tienng12
Nguyen Thuc Thuy Tien

Nguyen Thuc Thuy Tien lahir pada 16 Agustus 1998. Dikutip Zigi.id dari Phil Starlife pada Minggu, 5 Desember 2021, Nguyen memiliki masa kecil yang sangat sulit. Orang tuanya bercerai ketika ia berusia 4 tahun.

Nguyen Thuc Thuy Thien bertekad untuk bergerak maju sejak usia dini. Dia tinggal bersama bibi kandungnya sampai berusia 18 tahun. Setelah itu, dia pindah dari rumah bibinya untuk hidup mandiri.

2. Nguyen Thuc Thuy Tien Membiayai Kuliahnya Sendiri

Nguyen Thuc Thuy Tien
Photo : Instagram/@tienng12
Nguyen Thuc Thuy Tien

Nguyen mengenyam pendidikan di Universitas Nasional Vietnam dengan mengambil jurusan Ilmu Sosial dan Humaniora. Dikarenakan hidup mandiri, ia berjuang keras untuk membiayai kuliahnya tersebut. 

Ratu kecantikan asal Vietnam ini mengambil banyak pekerjaan berbeda termasuk resepsionis hotel, model, dan asisten pengajar bahasa Inggris agar tetap bisa melanjutkan pendidikan.

3. Nguyen Thuc Thuy Tien Sering Ikuti Kontes Kecantikan

Nguyen Thuc Thuy Tien
Photo : Instagram/@tienng12
Nguyen Thuc Thuy Tien

Sebelum berkompetisi di Miss Grand International 2021, perempuan yang dipanggil Thuy Tien ini masuk dalam Top 5 Miss Vietnam 2018 lalu mewakili negaranya di ajang Miss International 2018. Namun, dia belum berhasil membawa pulang mahkota.

Vietnam juga berkompetisi dalam kontes Miss Southern Vietnam 2017 di mana ia dinobatkan sebagai runner-up pertama. Beberapa tahun kemudian, Nguyen Thuc Thuy Tien secara resmi ditunjuk sebagai Miss Grand Vietnam 2021.

 

4. Nguyen Thuc Thuy Tien Peduli Soal Covid-19

Nguyen Thuc Thuy Tien
Photo : Instagram/@tienng12
Nguyen Thuc Thuy Tien

Nguyen Thuc Thuy Tien sangat memberdayakan sesama warga Vietnam selama pandemi Covid-19. Di bulan Agustus 2021, perempuan 23 tahun ini menyumbangkan ventilator ke Rumah Sakit Binh Thanh di Kota Ho Chi Minh, Vietnam.

Aku kira, diriku yang paling cantik bukanlah ketika aku mengenakan gaun yang indah dengan riasan yang bersinar, melainkan ketika aku mengenakan pakaian pelindung ini dan merasakan panasnya untuk memahami betapa sulitnya bagi para pahlawan yang berjuang melawan Covid-19 untuk kami,” tulis Nguyen di Instagram @tiengg12 pada 16 Agustus 2021.

5. Nguyen Thuc Thuy Tien Pecinta Kuliner

Nguyen Thuc Thuy Tien
Photo : Instagram/@tienng12
Nguyen Thuc Thuy Tien

Dia seorang pecinta kuliner. Hal itu terlihat ketika Nguyen dengan bangga menunjukkan masakan Vietnam yang disebutnya sangat menakjubkan dalam video perkenalannya untuk Miss Grand International 2021.

Dalam video tersebut, Thuy Tien terlihat menjajal jajanan kaki lima termasuk tumis bekicot dan buah segar di berbagai warung.

“Vietnam adalah kerajaan yang memiliki beragam tradisi makanan yang berbeda dari Utara ke Selatan yang akan membuat kamu terpesona,” kata Nguyen.

6. Nguyen Thuc Thuy Tien Jago Menyanyi

Nguyen Thuc Thuy Tien
Photo : Instagram/@tienng12
Nguyen Thuc Thuy Tien

Nguyen mengungkapkan bahwa dia memiliki hobi menari dan menyanyi. Hal itu juga terlihat di akun Instagram miliknya yang kerap membagikan momen saat bernyanyi sambil bermain gitar. Bakat menyanyinya itu juga pernah ditunjukkan di depan banyak orang ketika berkompetisi di Miss International 2018.

7. Nguyen Thuc Thuy Tien Memenangkan Miss Grand International 2021

Nguyen Thuc Thuy Tien
Photo : Instagram/@tienng12
Nguyen Thuc Thuy Tien

Nguyen Thuc Thuy Tien berhasil memenangkan kontes Miss Grand International 2021 yang diadakan di Bangkok, Thailand. Salah satu yang mencuri perhatian darinya ketika sesi tanya jawab dan Nguyen mengatakan dia ingin berbicara dengan Sarah Gilbert, pencipta vaksin AstraZeneca Covid-19.

“Jika aku memiliki kesempatan untuk memilih salah satu yang akan aku ajak bicara, aku ingin mengucapkan terima kasih kepada orang yang menemukan AstraZeneca (vaksin) dia tidak membutuhkan uang dari lisensi penemuan. Dan aku berterima kasih padanya dan kepada semua orang bahwa aku merasa bersyukur karena dia,” tuturnya.

Andrea Aguilera dari Ekuador meraih gelar runner-up pertama, Lorena Rodrigues dari Brasil dinobatkan sebagai runner-up kedua. Wakil Puerto Rico yakni Vivianne Diaz Arroyo menjadi runner-up ketiga dan Jeane Van Dam dari Afrika Selatan menjadi runner-up keempat.

Sedangkan, Sophia Rogan perwakilan dari Indonesia sempat masuk babak 10 besar, namun langkahnya terhenti dalam seleksi lima besar Miss Grand International 2021. Selamat untuk Nguyen Thuc Thuy Tien!

Baca Juga: Profil Putu Bintang Wakil Indonesia di Miss Teen International 2022

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview

Cek juga data ini

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...