Profil dan Biodata Eve Suz: Agama, Keturunan, Dekat sama Gading Marten

ZIGI – Baru-baru ini, Gading Marten membagikan potret kedekatan dengan perempuan blasteran bernama Eve Suz. Akibat hal itu, netizen berspekulasi bahwa Eve adalah pacar baru Gading Marten.
Eve juga cukup aktif di Instagram @evesuz yang saat artikel ini dinaikkan, sudah memiliki 162 ribu followers. Dia juga beberapa kali membagikan momen berdua dengan mantan suami Gisella Anastasia tersebut. Penasaran dengan sosoknya? Yuk simak profil dan biodata Eve Suz di bawah ini!
Baca Juga: Alasan Gading Marten Ditunjuk Sebagai Presiden Persik Kediri
1. Latar Belakang Eve Suz

Eve Suz merupakan seorang perempuan blasteran Jerman-Indonesia. Ia dikabarkan lahir pada 8 Agustus 1986 sehingga usianya saat ini sudah 35 tahun. Eve sangat tertutup dengan kehidupan pribadi dan belum diketahui sosok orang tua dan saudara-saudaranya.
Agama Eve Suz adalah Kristen. Hal itu ia ungkapkan di bio Instagramnya. Eve juga kerap kali membagikan potret ketika momen Natal tiba.
2. Eve Suz Seorang Dokter

Eve Suz bekerja sebagai seorang resident dokter mata atau yang dikenal dengan istilah ophthalmology resident. Eve pernah menuturkan bahwa awalnya ingin menjadi seorang yang ahli di bidang kecantikan.
“Dulunya mau masuk kecantikan tapi akhirnya ambil spesialis mata,” tulis Eve di Instagram.
Dia berencana untuk membuka praktek di Indonesia. Namun bagi beberapa netizen yang ingin bertanya atau memiliki masalah mata, Eve kerap menjawab pertanyaan lewat Instagram Story.
3. Eve Suz Seorang Model

Tak cuma sebagai dokter, Eve adalah seorang model. Dia sering membagikan momen pemotretannya. Eve Suz juga kerap kali menerima endorsement untuk berbagai brand. Tak cuma aktif di Instagram, Eve juga memiliki beberapa media sosial lain termasuk TikTok dengan akun @evesoe.
Konten-konten yang ia sering unggah ialah soal akting hingga mencoba tren yang tengah viral. Eve beberapa kali membuat konten yang berisi keinginannya untuk menikah. Diketahui bahwa ia mengidolakan sosok Chris Hemsworth.
4. Eve Suz Senang Traveling

Jika kamu menelusuri laman Instagram Eve, banyak momen traveling yang ia bagikan. Beberapa negara yang pernah ia kunjungi termasuk Spanyol, Prancis, Thailand, Afrika Selatan, Barcelona hingga Ibiza.
Eve juga tampak pandai dalam olahraga surfing. Selain suka jalan-jalan, dia pandai memasak. Beberapa warganet kerap meminta Eve untuk mencoba membagikan tips memasak kue hingga makanan berat.
5. Eve Suz Dekat dengan Gading Marten

Sebenarnya, kedekatan Gading Marten dengan Eve Suz ini sudah berembus sejak tahun 2019 lalu. Awalnya, Gading membuat unggahan ulang tahun Eve pada 8 Agustus 2019. Namun saat diwawancara, Gading tidak menjelaskan secara gamblang apakah Eve adalah kekasihnya atau bukan.
“Gue mah sekarang tiap foto sama siapa, suka dijodoh-jodohin dah. Pokoknya kalau gue foto sama orang, suka dibilang cocok. Gak tahu cocok sama siapa,” kata Gading di kanal YouTube Surya Citra Televisi yang diunggah pada 21 Agustus 2019.
Kini, kedekatan Gading dan Eve Suz pun kembali terlihat. Mereka sempat pergi ke London, Inggris dalam foto yang dibagikan Gading pada 27 Maret 2022.
“Nemu bule,” tulis Gading dengan emotikon tertawa.
“Nemu buaya,” balas Eve.
Diketahui bahwa Gading Marten pernah menikah dengan Gisella Anastasia pada 2013. Mereka dikaruniai seorang anak bernama Gempita Nora Marten. Namun, Gisel dan Gading bercerai pada 2019. Setelah itu, Gading dikabarkan dekat dengan Eve Suz.
6. Biodata Eve Suz

- Nama: Eve Suz
- Nama Panggilan: Eve
- Tanggal lahir: 8 Agustus 1986
- Usia: 35 tahun
- Agama: Kristen
- Keturunan: Indonesia-Jerman
- Profesi: Model dan dokter mata
- Instagram: @evesuz
- TikTok: @evesoe
Demikian profil dan biodata Eve Suz, model blasteran Jerman-Indonesia. Meski dirinya tengah dekat dengan Gading Marten, keduanya tidak pernah secara gamblang membahas status hubungan.
Baca Juga: Profil dan Biodata Gibran Marten: Agama, Pacar, Adik Gading Marten