Zinidan Zidan Merasa Disalahpahami Karena Muka Songongnya
ZIGI – Zinidin Zidan kembali muncul di hadapan publik setelah kasus pelanggaran hak cipta lagu beberapa musisi. Bukan hanya pelanggaran hak cipta melainkan juga ekspresi Zidan yang dianggap meremehkan musisi Tanah Air seperti Andika Kangen Band.
Belum lama ini, Zidan mengungkapkan tentang star syndrome yang mungkin dialaminya setelah mendapatkan popularitas dalam waktu singkat. Bagimana pernyataan Zinidin Zidan mengenai popularitasnya? Yuk simak ulasannya di bawah ini!
Baca Juga: Video Zinidin Zidan Dinilai Permainkan Azan Viral di TikTok
Zinidin Zidan Bahas Star Syndrome Saat Popularitasnya Meningkat
Penyanyi yang populer di kota Yogyakarta, Zinidin Zidan akhirnya muncul kembali dilayar televisi setelah kasus pelanggaran hak cipta beberapa waktu lalu. Pria kelahiran 1999 ini menceritakan popularitasnya ketika menjadi bintang tamu di acara Rumpi, No Secret pada Senin, 27 Juni 2022.
“Aku malah bingung star syndrome tuh bagaimana rasanya?,” ujar Zinidin Zidane dikutip dari acara Rumpi No Secret di YouTube TRANS TV Official pada Selasa, 28 Juni 2022.
Selaku host Rumpi, Feni Rose menjelaskan maksud dari star syndrome yang sering kali dialami oleh artis yang baru merasakan popularitas. Usai dijelaskan oleh Feni Rose, Zidan membantah telah mengalami star syndrome.
“Nggak, pengamen aku mah,” imbuhnya.
Meskipun demikian, pria asal Palu ini mengaku sempat kaget setelah mendapatkan popularitas yang cukup singkat bersama dengan rekan duetnya, Tri Suaka.
“Yang pastinya nggak nyangka karena aku yang kayak gini, ibaratnya penonton sebanyak ini impian yang sulit bagiku. Tapi Allah ngasih jalan dari itu, nggak nyangka,” ujar Zinidin Zidan.
Perasaan Zidan Saat Dihujat Setelah Terkenal
Zidinin Zidan tidak memungkiri popularitasnya yang singkat membuatnya sempat kaget dan bangga. Namun, pelantun Aku Bukan Jodohnya ini juga mengaku kaget saat banyak netizen yang menghujatnya di media sosial setelah kasus pelanggaran hak cipta dan melecehkan musisi Indonesia.
“Pastinya syok ya. Kaget karena ternyata tidak semua, tidak selamanya orang suka sama kita. Yaudah kalau orang mau menghujat aku mah nggak apa-apa,” ujar Zinidin Zidan.
Pria berusia 23 tahun ini masih bertanya-tanya alasan netizen dengan mudah menghujatnya. Bahkan Zidan merasa karena mimik wajahnya yang terkesan songong membuat banyak orang tidak menyukainya.
“Mungkin dari muka songong aku kali, ya? Kalau orang pertama kali ketemu aku, mereka bilang sombong, songong ya intinya satu aja, kenalan dulu, akrab dulu sama aku,” imbuhnya.
Menurut Zidan, terdapat beberapa orang berpandangan lain setelah mengajaknya nongkrong bersama untuk kenal lebih dekat.
“Dan Alhamdulillah sih, ada beberapa orang katanya, persepsinya aku orangnya songong, sombong tuh sudah beda. Malah kata mereka, mereka kaget,” lanjut Zinidin Zidan.
Setelah insiden memparodikan beberapa musisi, Zidan telah mengambil banyak pelajaran agar lebih bijaksana dalam bercanda di hadapan publik. Setelah kasus tersebut, Zidan mengaku ingin fokus berkarya seperti merilis lagu.
“Mungkin lebih ini ya, lebih rilis lagu lah. Lagi nyoba-nyoba bikin lagu,” ujar Zinidin Zidan.
Zinidin Zidan akhirnya muncul di layar televisi setelah kasus pelanggaran hak cipta lagu dan melecehkan beberapa musisi Tanah Air. Setelah kasus itu, Zidan mengaku banyak mengambil pelajaran agar lebih berhati-hati.
Baca Juga: Andika Kangen Band Somasi Tri Suaka dan Zinidin Zidan
