4 Fakta Konser Gratis BTS di Busan, Kisruh Sponsor Ancam Gaji Member
ZIGI – BTS akan manggung di Busan Wolrd Expo 2030 pada 15 Oktober 2022. Namun beberapa fans mencermati penyelenggaraan yang masih belum matang dari pihak penyelenggara. Terbaru, ada kisruh soal sponsor acara konser yang diduga akan mengancam honor manggung para member BTS.
HYBE Labels diperkirakan harus menanggung seluruh biaya konser BTS di Busan World Expo 2030 ini. Simak berita lengkapnya di bawah ini.
Baca juga: Potret Gedung Sekolah BTS Sebelum Terkenal Ternyata Sederhana
1. Jadwal Pelaksanaan Konser Gratis BTS di Busan Expo
Konser yang diberi nama Yet To Come ini akan jadi bagian dari acara Busan World Expo 2030 yang diselenggarkan di Stadion Utama Ilkwang. Acara akan berlangsung pada 15 Oktober 2022, pukul 18.00 KST. Konser bakalan diadakan scara gratis untuk penggemar yang ingin menonton langsung ataupun menikmati secara streaming.
Perhelatan akbar ini diadakan atas dukungan dari Busan Metropolitan sekaligus komite lelang Busan World Expo 2030. Begitu diumumkan, penggemar telah menunggu untuk bisa hadir. Harga hotel, penginapan dan juga tiket pesawat di sekitar konser pun sempat dikabarkan naik secara drastis.
Kehadiran BTS dan HYBE Labels merupakan cara untuk menarik perhatian turis datang ke Busan sembari mencoab memperkenalkan budaya Korea Selatan.
2. Sempat Bikin Khawatir karena Pintu Masuk Konser BTS di Busan Hanya 1
Penyelenggara memprediksi total bakal ada kurang lebih 100 ribu orang yang datang untuk melihat penampilan Jungkook, Jimin, J-hope, Jin, RM, Suga, dan juga V. Namun ketika peta panduan dirilis, fans protest karena acara ini hanya menyediakan satu pintu masuk untuk ribuan orang yang hadir.
Tidak hanya itu, pengunjung juga tidak diberikan nomor kursi duduk sehingga sistemnya siapa cepat akan mendapatkannya. Peraturan tersebut disinyalir memperbesar risiko kecelakaan karena kemungkinan penonton saling berebut kursi.
3. HYBE Labels Pindahkan Lokasi Konser
Pada 2 September 2022, HYBE Labels telah memindahkan lokasi konser yang semula di stadion utama Ilkwang menjadi Stadion Utama Busan Asiad. Untuk memastikan keselamatan tiap penonton yang hadir, HYBE Labels juga menjalin kerja sama dengan polisi Busan, pemadam kebakaran, pihak kereta api, dan pihak-pihak lain.
4. Kisruh Sponsor Ancam Gaji Para Member BTS di Busan Expo 2030
Melansir dari Pannchoa pada Rabu, 7 September 2022, untuk mengundang BTS tampil butuh kurang lebih US$5 juta alias Rp74,6 Miliar. Acara ini memang digelar dan diawasi oleh HYBE Labels dengan dukungan dari kota Busan. Komite pelelangan Busan Expo 2030 juga terlibat dalam penyelenggaraan.
Menurut media Korea Economic Daily, HYBE dan perusahaan lain akan berpartisipasi sebagai sponsor resmi. Artinya beberapa perusahaan semacam Samsung, SK, Hyundai, LG, Lotte, CJ (yag terlibat dalam Busan Expo) akan memberikan honor iklan dan sponsor kepada HYBE Labels sebagai biaya promosi produk.
Namun saat dihubungi Korea Economic Daily, beberapa perusahaan di atas menjawab, “kami belum menerima permintaan sponsor dan kami juga tidak berencana untuk mensponsori acara ini.”
Jawaban tersebut mengindikasikan HYBE Labels harus membayar seluruh biaya penampilan idolnya sendiri. Menurut Financial Supervisory Service, agensi besar ini bisa menutupi biaya operasional konser sendiri dengan laba yang mencapai ratusan miliar Won sepanjang 2022.
“Biaya produksi musikal skala besar untuk beberapa bulan berkisar 10 miliar hingga 30 milliar Won. Jadi dapat dimengerti konser BTS bernilai 7 miliar Won untuk sehari pertunjukan. Tapi aku belum pernah mendengar ada perusahaan yang mengandalkan sponsor seperti itu,” kata salah satu pejabat.
Dengan situasi tersebut, penggemar cemas konser Yet to Come BTS di Busan World Expo 2030 akan memangkas honor manggung para member. Belum risiko jika para member akan disalahkan jika penyelenggaraan tidak dilakukan dengan hati-hati.
Baca juga: Jadi Sampul Majalah Rolling Stone, BTS Bongkar Rencana Masa Depan