Fakta 3 Anak Lionel Messi, Mateo Disebut Sering Bela Pemain Lawan

Image title
20 Desember 2022, 13:28
Anak Lionel Messi dan Antonella Roccuzzo
Instagram @leomessi
Anak Lionel Messi dan Antonella Roccuzzo

ZIGI – Lionel Messi dan Antonella Roccuzzo memiliki 3 anak laki-laki yang bernama Thiago Messi, Mateo Messi, dan Ciro Messi. Mateo adalah sosok yang kerap jadi sorotan karena lebih sering mendukung tim lawan dari ayahnya. 

Apa saja fakta unik dari ketiga anak Lionel Messi? Zigi.id sudah rangkumkan fakta-fakat lengkapnya di bawah ini.

Baca juga: 6 Sumber Kekayaan Lionel Messi, Satu Postingan IG Raup Rp27 Miliar

1. Thiago Messi Roccuzzo

Thiago Messi, anak pertama Lionel Messi
Photo : Berbagai sumber
Thiago Messi, anak pertama Lionel Messi

Thiago Messi Roccuzzo adalah anak pertama dari pasangan Lionel Messi dan Antonella Roccuzzo. Ia lahir pada 2 November 2012 di Barcelona. Anak pertama ini baru saja merayakan ulang tahun yang ke-10 pada 2 November 2022. 

”Thiago berusia 10 tahun. Betapa indahnya bisa melihatmu tumbuh dengan bahagia selama hidupku,” tulis istri Lionel Messi dikutip Zigi.id dari Instagram @natonellaroccuzzo

Dalam perayaan ulang tahun tersebut, ia menggunakan jersey timnas Argentina dengan nomor punggung 10, angka yang sama dipakai oleh sang ayah. Sementara Antonella mengenakan baju kasual, Messi memakai jas dengan dalaman kaus. 

Melansir dari National Today, Thiago dikabarkan tidak begitu tertarik mengikuti jejak ayahnya di dunia sepak bola. Ia sempat masuk ke Barcelona Soccer School dengan harapan dapat mengembangkan kecintaan terhadap olahraga yang membesarkan nama ayahnya itu.

Sejak kepindahan ayahnya ke klub Paris Saint-Germain di Prancis, Thaigo juga bergabung dalam salah satu klub di sana. Dari kesemua anak Messi dan Antonella, Thiago kerap disebut sebagai putra yang paling tenang. 

2. Mateo Messi Roccuzzo

 

Mateo Messi Roccuzzo, anak kedua Lionel Messi
Photo : Berbagai sumber
Mateo Messi Roccuzzo, anak kedua Lionel Messi

Anak kedua ini lahir pada 11 September 2015 dan baru merayakan ulang tahun ketujuh di tahun 2022. Mateo adalah bintang internet karena ia kerap jadi sorotan dengan tingkah menggemaskannya saat menonton pertandingan Lionel Messi. 

Ketika Argentina menang atas Prancis di Piala Dunia 2022, Mateo memegang piala tersebut dengan memasang wajah mengejek. Tak hanya itu, ia juga berlarian membawa piala di dalam lapangan. Terakhir, Mateo menghujani ayahnya dengan ciuman dan pelukan di hadapan ribuan pasang mata penonton. 

Fakta lucu lain tentang Mateo adalah dirinya ternyata pendukung Real Madrid, lawan tangguh dari Barcelona. Padahal sebelum pindah ke PSG, Messi sudah bermain untuk Barcelona sejak umur 13 tahun. Menurut kabar dukungan kepada tim lawan adalah cara Mateo untuk menganggu sang kakak, Thiago, yang merupakan fans Barca.

Mengutip dari Sportskeeda, mantan pemain Real Madrid Alvaro Arbeloa pernah bercanda meminta si kecil penggemar Harry Potter ini untuk mendaftar klub tersebut. Dibanding Thiago, Mateo memang lebih menikmati sepak bola. 

Momen Mateo yang jadi viral terjadi sekitar Agustus 2019. Mateo tertangkap kamera merayakan gol Real Betis ke kandang Barcelona. Luis Suarez (mantan pemain Barca) yang duduk di samping Mateo pun terkejut dengan perayaan anak Messi. 

Saat pindah ke Prancis mengikuti karier Messi, Mateo bahagia karena bisa reuni dengan sahabatnya. Mateo diketahui berteman dekat dengan Davi Lucca, anak dari Neymar. Di Paris, Mateo ikut bermain bersama Thiago di salah satu klub bola.

3. Ciro Messi Roccuzzo

Ciro Messi, anak ketiga Lionel Messi
Photo : Instagram @antonelaroccuzzo
Ciro Messi, anak ketiga Lionel Messi

Ciro lahir pada 10 Maret 2018 di Spanyol, yang berarti tahun 2022 usianya menginjak 4 tahun. Menurut beberapa penggemar, tingkah Ciro lebih mirip dengan Thiago yang tenang dan kalem. 

Hingga kini belum banyak fakta terkuat tentang Ciro Messi Roccuzzo. Menurut data dari Alfamous, ia sempat muncul dalam satu artikel yang diterbitkan oleh Mirror Online

Nah di atas adalah fakta tentang anak Lionel Messi dan Antonella Roccuzzo. Thiago Messi, Mateo Messi, dan Ciro Messi jadi sorotan saat berikan dukungan penuh untuk Argentina pada pertandingan Piala Dunia 2022.

Baca juga: 4 Fakta Drake Kalah Taruhan Rp15 Miliar Meski Dukung Argentina

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...