Ferry Irawan Diduga KDRT, Curhat Venna Melinda ke Verrell Jadi Sorotan
ZIGI – Venna Melinda laporkan suami, Ferry Irawan ke Polda Jawa Timur atas dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT). Kabar ini mengejutkan publik lantaran pernikahan Venna Melinda dan Ferry Irawan belum sampai setahun.
Sementara itu, Venna Melinda sempat mengeluh ingin ditemani oleh putra sulungnya, Verrell Bramasta. Sedangkan Verrell saat ini sedang berada di Taiwan. Berikut kasus Venna Melinda dan Ferry Irawan atas dugaan KDRT. Yuk simak ulasannya di bawah ini!
Baca Juga: Jawaban Verrell Bramasta Soal Kabar Kehamilan Venna Melinda
Venna Melinda Laporkan Ferry Irawan
Venna Melinda melaporkan Ferry Irawan ke Polda Jawa Timur atas dugaan kekerasan dalam rumah tangga. Usai laporan yang dilayangkan Venna Melinda, Ferry Irawan terlihat menyambangi Polda Jatim pada Senin, 9 januari 2023.
“Saat ini beproses untuk pemeriksaan awal atas kasus KDRT dengan suaminya (Venna Melinda) sebagai terlapor,” ujar Kasubdit IV Renakta Ditreskrimum Polda Jatim AKBP Hendra Eko Triyulianto dikutip dari YouTube Cumi Cumi pada Senin, 9 Januari 2023.
Hendra menjelaskan kejadian dugaan kekerasan yang dilakukan oleh Ferry Irawan ketika keduanya berada di sebuah hotel di Kediri Kota pada Minggu, 8 Januari 2022. Hingga saat ini, proses pemeriksaan masih dilakukan kepada terlapor, Ferry Irawan.
“Kronologi masih dalam proses pemeriksaan. Kejadian hari Minggu pagi di hotel, Kediri Kota,” imbuhnya.
Terkait pemeriksaan, Ferry Irawan tampak menghadiri Polres Jawa Timur seorang diri. Ia mengenakan kemeja berwarna merah maroon dengan ransel tas hitam. Sedangkan Venna Melinda belum terlihat hingga sekarang.
Komentar Venna Melinda di Instagram Verrell Bramasta Jadi Sorotan
Usai laporan KDRT kepada Ferry Irawan, komentar Venna Melinda di Instagram Verrell Bramasta kembali menjadi sorotan. Kala itu, pemain Pangeran Alexander di Putri untuk Pangeran ini tengah berlibur ke Jepang.
“If you reading this, I Love You,” tulis Verrell Bramasta.
Tidak berselang lama, Venna Melinda meninggalkan sejumlah komentar. Dalam komentarnya, Venna mengaku rindu dengan sang anak dan ingin menghabiskan waktu bersama.
“Mohon luangkan waktu buat mama,” tulis Venna Melinda.
“Miss you kakak,” imbuhnya.
“Mama sayang kakak,” lanjutnya.
Bukan hanya sekali mantan kontestan Miss Universe 1994 ini ungkapkan rasa rindunya, di kolom komentar yang sama Venna juga ingin memeluk Verrell Bramasta. Di salah satu komentarnya, Verrell juga menyempatkan membalas dengan mengajak sang ibu untuk jalan-jalan bersama.
“Miss you ma, next trip bareng yaa,” balas Verrell Bramasta disertai emotikon hati.
Venna Melinda melaporkan sang suami, Ferry Irawan atas dugaan KDRT yang terjadi pada Minggu, 8 Januari 2023. Sementara, Venna Melinda dan Ferry Irawan memutuskan menikah pada 7 Maret 2022 di Bali.
Baca Juga: Verrell Bramasta Akui Ingin Cepat Menikah Susul Venna Melinda