4 Fakta Nong Poy Transgender Tercantik Dilamar Crazy Rich Thailand

Image title
6 Februari 2023, 09:02
Nong Poy dan Oak Phakwa Hongyok
Instagram @poydtreechada
Nong Poy dan Oak Phakwa Hongyok

ZIGI – Nong Poy alias Treechada Petcharat adalah aktris sekaligus model asal Thailand yang dijuluki sebagai transgender tercantik di dunia. Ia menjalin hubungan dengan pengusaha Oak Phakwa Hongyok, pria yang telah dikenal sebelum ia melakukan operasi perubahan jenis kelamin.

Pasangan ini dikabarkan akan menikah pada Maret 2023. Keluarga Oak Phakwa Hongyok juga memberikan reaksi atas kabar gembira tersebut. Simak fakta hubungan Nong Poy dan Oak Phakwa Hongyok di bawah ini.

Baca juga: 4 Fakta Miss Grand Puerto Rico 2020 Nikahi Miss Grand Argentina

1. Oak Phakwa Hongyok Melamar Nong Poy

Nong Poy dan Oak Phakwa Hongyok
Photo : Instagram @poydtreechada
Nong Poy dan Oak Phakwa Hongyok

Nong Poy membagikan potret pertunangan dengan Oak Phakwa Hongyok pada 3 Feburari 2023 melalui akun Instagramnya @poydtreechada. Terlihat keduanya saling berpelukan, dan Nong Poy menunjukan cincin besar di jari manis tangan sebelah kiri. Ia hanya meambahkan emot ‘love’ tanpa keterangan apa pun. 

Dari pantauan Zigi.id, teman sesama artis mengucapkan selamat atas terikatnya hubungan Nong Poy dan Oak Phakwa Hongyok. Aktris Baifern Pimchanok turut berbahagia mendengar kabar tersebut, ia juga meninggalkan komentar dengan emot hati dua.

Menurut informasi VNExpress seperti dikutip Zigi.id, sejoli ini akan mulai menyiapkan pernikahan yang jatuh pada tanggal 1 Maret 2023. Belum ada bocoran mengenai gedung mana yang akan digunakan, tapi yang pasti pesta akan gelar mewah dan megah.

2. Awal Perkenalan Oak Phakwa Hongyok dan Nong Poy

Nong Poy dan Oak Phakwa Hongyo
Photo : Instagram @baanarjor
Nong Poy dan Oak Phakwa Hongyo

Oak dan Nong Poy sudah saling mengenal lebih dari 20 tahun, bahkan sebelum Nong Poy memutuskan mengubah gender dari laki-laki ke perempuan. Konglomerat satu ini merupakan saudara laki-laki dari sahabat Nong Poy. Mereka berdua belajar di sekolah yang sama, jadi tidak heran jika orang tau Oak dan Nong Poy saling mengenal. 

Baru pada Juni 2022, Oak dan Nong Poy secara terbuka mengakui tengah berpacaran. Dibanding Nong Poy yang lebih tertutup, Oak Phakwa beberapa kali mengunggah momen kebersamaan mereka. Pada awal tahun 2023, kekasih ini mengunjungi Jepang untuk berlibur.

3. Reaksi Keluarga Oak Phakwa Hongyok Mengenai Pertunangan dengan Nong Poy

 

Nong Poy dan Oak Phakwa Hongyok
Photo : Instagram @baanarjor
Nong Poy dan Oak Phakwa Hongyok

Oak Phakwa Hongyok adalah pewaris dari Ar Jor, museum terkenal, restoran dan kafe di Phuket, Thailand. Lamaran Oak kepada Nong Poy juga dilakukan di area museum tersebut yang beberapa kali memang terbuka untuk pre-wedding. Menurut Miki News, keluarga Oak memberikan reaksi hangat atas lamaran tersebut. 

”Kalian berdua sudah bertunangan, selamat datang Nong Poy, ia sekarang adalah anggota keluarga. Kalian berdua harus selalu mencintai seperti hari ini, terus bahagia dan menua bersama,” begitu pesan dari keluarga Oak melalui Instagram Baan Ar-Jor.

4. Mengenal Sosok Nong Poy

Nong Poy
Photo : Berbagai sumber
Nong Poy

Nama asli Nong Poy adalah Treechada Petcharat yang lahir pada 5 Oktober 1986 sebagai laki-laki. Namun Nong menyadari bahwa jati dirinya adalah perempuan. Baru ketika usianya beranjak 19 tahun, Nong Poy menjalani operasi pergantian jenis kelamin.

Pada tahun 2004, Nong Poy menang dalam ajang penghargaan Miss Tiffany’s Universe dan Miss International Queen. Kemudian tahun 2010 ia memulai debut akting dalam film With Love, dilanjut Spicy Beauty Queen of Bangkok 2 (2012), The White Storm (2013), From Vegas to Macau II (2015). 

Sebelum akhirnya berpacaran dengan Oak Phakwa Hongyok, Nong Poy memiliki kekasih bernama Warwick Pong, seorang pegolf selama 5 tahun. Namun saat akting bersama aktor Hong Kong CoThien Lac untuk filWith Storm, hubungan Nong dan Warwick berakhir.

Baca juga: Profil dan Biodata Isabella Menin, Juara Miss Grand International 2022

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview

Cek juga data ini

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...